Selasa, 23 Oktober 2012

PERUNDANGAN INTERNASIONAL TENTANG LINGKUNGAN HIDUP

1. PROTOKOL MONTREAL Protokol montreal adalah sebuah perjanjian internasional yang bertujuan untuk melindungi lapisan ozon. Atau lebih lengkapnya Protokol Montreal atas Zat-Zat yang mengurangi Lapisan Ozon. Caranya adalah dengan cara meniadakan beberapa zat yang berbahaya atau menipiskan lapisan ozon. Perjanjian ini difokuskan pada senyawa hidrokarbon halogen yang mengandung klorin dan bromin. Perjanjian ini ditandatangani pada tanggal 16 September 1687 dan mulai berlaku pada tanggal 1 Januari 1989. Perjanjian ini mengalami lima kali revisi, yaitu 1. revisi tahun 1990 di London 2. revisi tahun 1992 di Kopenhagen 3. revisi tahun 1995 di Vienna 4. revisi tahun 1997 di Monteral 5. revisi tahun 1999 di Beijing Saat ini, protokol montreal belum sepenuhnya dijalankan oleh Negara Indonesia, mengingat begitu banyaknya aktivitas manusia yang menggunakan kendaraan. Tanpa kendaraan, manusia tidak dapat beraktivitas tentunya. Selain itu masih banyak sekali pabrik-pabrik yang tidak menggunakan penyaring cerobong asap, sehingga masih banyak zat-zat beracun yang ada di atmosfer ini. Untuk meminimalisir penipisan lapisan ozon, hendaknya pemerintah lebih menegaskan dalam hukumnya. Namun, kita sebagai warganya juga harus senantisa membantu dengan cara mempedulikan lingkungan sekitar kita. 2. KTT BUMI 1992 Di tahun 1992, pada Earth Summit di Rio de Janeiro, Brazil, 150 negara berikrar untuk menghadapi masalah gas rumah kaca dan setuju untuk menterjemahkan maksud ini dalam suatu perjanjian yang mengikat. KTT Bumi pada tahun 1992 mengahasilkan suatu perjanjian bahwa yang isinya bangaimana cara mengurangi pemanasan global. Arti dari Pemanasan global itu sendiri adalah adanya proses peningkatan suhu rata-rata atmosfer, laut, dan daratan Bumi. Penyebab dari pemanasan global itu sendiri antara lain efek rumah kaca, efek umpan balik, dan variasi matahari. KTT Sio de Janeiro tahun 1992 mengandung 2 gagasan utama yaitu gagasan kebutuhan dan gagasan keterbatasan. Berbagai hal dilakukan untuk mencegah pemanasan global. Salah satunya adalah dengan cara perjanjian internasional seperti ini dan juga menghilangkan karbon. Cara yang paling mudah untuk menghilangkan karbondioksida di udara adalah dengan memelihara pepohonan dan menanam pohon lebih banyak lagi. Cara ini merupakan cara yang paling mudah namun sangat besar manfaatnya. Bayangkan saja bila satu orang menananam satu saja tumbuhan hijau, maka akan membantu meminimalisir terjadinya pemanasan global. 3. PROTOKOL KYOTO Nama resmi persetujuan ini adalah Kyoto Protocol to the United Nations Framework Convention on Climate Change (Protokol Kyoto mengenai Konvensi Rangka Kerja PBB tentang Perubahan Iklim). Ia dinegosiasikan di Kyoto pada Desember 1997, dibuka untuk penanda tanganan pada 16 Maret 1998 dan ditutup pada 15 Maret 1999. Persetujuan ini mulai berlaku pada 16 Februari 2005 setelah ratifikasi resmi yang dilakukan Rusia pada 18 November 2004. Protokol ini bertujuan untuk mengurangi karbon dan efek rumah kaca sebagai penyebab terjadinya pemanasan global dan bekerja sama dengan pedagang emisi. Protokol kyoto menurut PBB adalah "Protokol Kyoto adalah sebuah persetujuan sah di mana negara-negara perindustrian akan mengurangi emisi gas rumah kaca mereka secara kolektif sebesar 5,2% dibandingkan dengan tahun 1990 (namun yang perlu diperhatikan adalah, jika dibandingkan dengan perkiraan jumlah emisi pada tahun 2010 tanpa Protokol, target ini berarti pengurangan sebesar 29%). Tujuannya adalah untuk mengurangi rata-rata emisi dari enam gas rumah kaca - karbon dioksida, metan, nitrous oxide, sulfur heksafluorida, HFC, dan PFC - yang dihitung sebagai rata-rata selama masa lima tahun antara 2008-12. Target nasional berkisar dari pengurangan 8% untuk Uni Eropa, 7% untuk AS, 6% untuk Jepang, 0% untuk Rusia, dan penambahan yang diizinkan sebesar 8% untuk Australia dan 10% untuk Islandia." Di negara kita masih banyak orang yang belum terlalu peduli akan dampak bahaya pemanasan global. Masih banyak orang-orang yang tidak perduli akan gas-gas berbahaya. Salah satu contoh yang dapat kita lakukan untuk mengurangi pemanasan global adalah dengan cara mengurangi pemakaian AC. Sebaiknya kita menggunakan AC seperlunya saja. Ini akan banyak membantu mengurangi terjadinya pemanasan global. 4. KTT PEMANASAN GLOBAL TAHUN 2007 Konferensi Perubahan Iklim PBB 2007 diselenggarakan di Bali International Convention Center (BICC), Hotel The Westin Resort, Nusa Dua, Bali, Indonesia mulai tanggal 3 Desember-14 Desember 2007 untuk membahas dampak pemanasan global. Pertemuan ini merupakan pertemuan lanjutan untuk mendiskusikan persiapan negara-negara di dunia untuk mengurangi efek gas rumah kaca setelah Protokol Kyoto kadaluarsa pada tahun 2012. Konferensi yang diadakan oleh badan PBB United Nations Framework Convention on Climate Change (UNFCC) ini merupakan kali ke-13 dan diikuti oleh sekitar sembilan ribu peserta dari 186 negara. Selain itu ada sekitar tiga ratus LSM internasional yang terlibat. Konferensi internasional ini diliput oleh lebih dari tiga ratus media internasional dengan jumlah wartawan lebih dari seribu orang. Konferensi ini bertujuan untuk mengurangi pemanasan global, sebagaimana lanjutan dari perjanjian-perjanjian yang sebelumnya pernah dilakukan. Mengapa kita perlu melakukan hal ini? Hal ini bertujuan untuk meyelamatkan lingkungan hidup kita. Bagaimana jadiny ahidup kita bila pemanasan global terus menghantui dunia ini? Salah satu cara mengurangi pemanasan global adalah dengan cara Mengurang pemakaian kendaraan bermotor. Namun hal ini belum maksimal diterapkan di Indonesia. Sebagai warga negara yang baik, hendaklah kita selalu berupaya untuk peduli dengan negara kita dan dunia ini. 5. PEMBANGUNAN BERWAWASAN LINGKUNGAN Pembangunan berawawasan lingkungan adalah usaha-usaha dalam rangka meningkatkan kualitas hidup manusiadengan memperhatikan faktor lingkungan. Pembangunan berwawasan lingkungan hendaknya diikuti dengan pembangunan berkelajutan, yaitu prmbangun dalam rangka pemenuhan kebutuhan manusia dengan memanfaatkan sumber daya yang ada secara arif, bijaksana, efisien, dan memperhatikan pemaanfaatan untuk masa kini dab generasi yang akan datang. Cri-ciri pembangunan berkelajutan adalah : 1. Menjamin pemerataan dan keadilan 2. Menghargai keaneragaman hayati 3. Menggunakan pendekatan integratif 4. Menggunakan wawasan dan pandangan ke depan. Pembangunan berwawasan lingkungan menurut Emil Salim (1999) yaitu: Sumber daya yang ada dikelola secara secara bijaksana:pembangunan berjalan tanpa merusak lingkungan, 2. Memiliki pola pembangunan berkesinambungan: kualitas lingkungan dari masa ke masa tetap terjaga, jadi generasi harus berfikir, apakah pembangunan yang dilakukannya telah sudah memperhatikan generasi berikutnya, dan 3. Adanya peningkatan kualitas hidup dari generasi ke generasi: pembangunan dikota memberikan penignkatan kualitas hidup dari masyarakatnya, sehingga akan kita dapati generasi yang kuat mental dan spritual, generasi yang cinta lingkungan dan generasi yang siap membangun tentunya.

Perbedaan dasar antara manajemen publik dan manajemen privat/bisnis

Asumsi manajemen public adalah Administrasi organisasi pemerintah dan non-profit pada dasarnya sama dengan manajemen sektor swasta/bisnis (private and public management are similar). Karena itu, alat-alat manajerial bisnis yang terbukti dapat meningkatkan efisiensi dan efektivitas dapat juga diterapkan di organisasi publik/non-profit. Manajemen Bisnis : • Istilah manajemen ( private sector) • Manager = bertanggungjawab thd pencapaian tujuan perusahaan dengan menggunakan sumberdaya seefisien mungkin. Manajemen Publik : • Kegiatan sama di sektor publik disebut administrasi (Public Administration) • Mengimplementasikan kebijakan publik (efisiensi pengelolaan sumber daya menjadi pertimbangan sekunder (multi dimensi : sosial, politik,ekonomi, dsb) )

Kebijakan publik

Berdasarkan berbagai definisi para ahli kebijakan publik, kebijakan publik adalah kebijakan-kebijakan yang dibuat oleh pemerintah sebagai pembuat kebijakan untuk mencapai tujuan-tujuan tertentu di masyarakat di mana dalam penyusunannya melalui berbagai tahapan.[1] Tahap-tahap pembuatan kebijakan publik menurut William Dunn Tahap-tahap kebijakan publik menurut William Dunn. adalah sebagai berikut: 1. Penyusunan Agenda Agenda setting adalah sebuah fase dan proses yang sangat strategis dalam realitas kebijakan publik. Dalam proses inilah memiliki ruang untuk memaknai apa yang disebut sebagai masalah publik dan prioritas dalam agenda publik dipertarungkan. Jika sebuah isu berhasil mendapatkan status sebagai masalah publik, dan mendapatkan prioritas dalam agenda publik, maka isu tersebut berhak mendapatkan alokasi sumber daya publik yang lebih daripada isu lain. Dalam agenda setting juga sangat penting untuk menentukan suatu isu publik yang akan diangkat dalam suatu agenda pemerintah. Issue kebijakan (policy issues) sering disebut juga sebagai masalah kebijakan (policy problem). Policy issues biasanya muncul karena telah terjadi silang pendapat di antara para aktor mengenai arah tindakan yang telah atau akan ditempuh, atau pertentangan pandangan mengenai karakter permasalahan tersebut. Menurut William Dunn (1990), isu kebijakan merupakan produk atau fungsi dari adanya perdebatan baik tentang rumusan, rincian, penjelasan maupun penilaian atas suatu masalah tertentu. Namun tidak semua isu bisa masuk menjadi suatu agenda kebijakan. Ada beberapa Kriteria isu yang bisa dijadikan agenda kebijakan publik (Kimber, 1974; Salesbury 1976; Sandbach, 1980; Hogwood dan Gunn, 1986) diantaranya: 1. telah mencapai titik kritis tertentu à jika diabaikan, akan menjadi ancaman yang serius; 2. telah mencapai tingkat partikularitas tertentu à berdampak dramatis; 3. menyangkut emosi tertentu dari sudut kepent. orang banyak (umat manusia) dan mendapat dukungan media massa; 4. menjangkau dampak yang amat luas ; 5. mempermasalahkan kekuasaan dan keabsahan dalam masyarakat ; 6. menyangkut suatu persoalan yang fasionable (sulit dijelaskan, tetapi mudah dirasakan kehadirannya) Karakteristik : Para pejabat yang dipilih dan diangkat menempatkan masalah pada agenda publik. Banyak masalah tidak disentuh sama sekali, sementara lainnya ditunda untuk waktu lama. Ilustrasi : Legislator negara dan kosponsornya menyiapkan rancangan undang-undang mengirimkan ke Komisi Kesehatan dan Kesejahteraan untuk dipelajari dan disetujui. Rancangan berhenti di komite dan tidak terpilih. Penyusunan agenda kebijakan seyogianya dilakukan berdasarkan tingkat urgensi dan esensi kebijakan, juga keterlibatan stakeholder. Sebuah kebijakan tidak boleh mengaburkan tingkat urgensi, esensi, dan keterlibatan stakeholder. 2.Formulasi kebijakan Masalah yang sudah masuk dalam agenda kebijakan kemudian dibahas oleh para pembuat kebijakan. Masalah-masalah tadi didefinisikan untuk kemudian dicari pemecahan masalah yang terbaik. Pemecahan masalah tersebut berasal dari berbagai alternatif atau pilihan kebijakan yang ada. Sama halnya dengan perjuangan suatu masalah untuk masuk dalam agenda kebijakan, dalam tahap perumusan kebijakan masing-masing slternatif bersaing untuk dapat dipilih sebagai kebijakan yang diambil untuk memecahkan masalah. 3. Adopsi/ Legitimasi Kebijakan Tujuan legitimasi adalah untuk memberikan otorisasi pada proses dasar pemerintahan. Jika tindakan legitimasi dalam suatu masyarakat diatur oleh kedaulatan rakyat, warga negara akan mengikuti arahan pemerintah.Namun warga negara harus percaya bahwa tindakan pemerintah yang sah.Mendukung. Dukungan untuk rezim cenderung berdifusi - cadangan dari sikap baik dan niat baik terhadap tindakan pemerintah yang membantu anggota mentolerir pemerintahan disonansi.Legitimasi dapat dikelola melalui manipulasi simbol-simbol tertentu. Di mana melalui proses ini orang belajar untuk mendukung pemerintah. 4. Penilaian/ Evaluasi Kebijakan Secara umum evaluasi kebijakan dapat dikatakan sebagai kegiatan yang menyangkut estimasi atau penilaian kebijakan yang mencakup substansi, implementasi dan dampak. Dalam hal ini , evaluasi dipandang sebagai suatu kegiatan fungsional. Artinya, evaluasi kebijakan tidak hanya dilakukan pada tahap akhir saja, melainkan dilakukan dalam seluruh proses kebijakan. Dengan demikian, evaluasi kebijakan bisa meliputi tahap perumusan masalh-masalah kebijakan, program-program yang diusulkan untuk menyelesaikan masalah kebijakan, implementasi, maupun tahap dampak kebijakan.

Tugas-tugas Manajer

Agar konsep tentang manajer menjadi lebih jelas, berikut ini diuraikan secara terperinci apa tugas-tugas penting yang dilakukan manajer : 1. Manajer bekerja dengan dan melalui orang lain. Istilah “orang” mencakup tidak hanya para bawahan dan atasan, tetapi juga manajer-manajer lainnya dalam organisasi. Disamping itu, “orang” juga termasuk individu-individu dari luar organisasi, langganan, penyedia (supplier), konsumen atau langganan, pengurus serikat karyawan, pejabat dan karyawan kantor-kantor pemerintah dan sebagainya. 2. Manajer memadukan dan menyeimbangkan tujuan-tujuan yang saling bertentangan dan menetapkan prioritas-prioritas. Setiap manajer akan menghadapi sejumlah tujuan, masalah dan kebutuhan organisasional yang semuanya ini bersaing untuk memperebutkan sumberdaya-sumberdaya organisasi (manusia, material atau bahkan waktu manajer). Karena berbagai sumberdaya tersebut selalu terbatas, manajer harus menjaga keseimbangan di antara berbagai tujuan dan kebutuhan organisasional. 3. Manajer bertanggung jawab dan mempertanggungjawabkan. Para manajer ditugaskan untuk mengelola pekerjaan-pekerjaan tertentu secara sukses. Mereka biasanya dievaluasi atas dasar seberapa baik mereka mengatur tugas-tugas yang harus diselesaikan. Lebih lanjut, manajer juga bertanggung jawab atas kegiatan-kegiatan para bawahannya. Sukses atau kegagalan bawahan adalah cerminan langsung sukses atau kegagalan manajer. 4. Manajer harus berpikir secara analisis dan konseptual. Untuk menjadi pemikir yang analisis, manajer harus mampu merinci dan memisah-misahkan suatu masalah menjadi komponen-komponen masalah, menganalisa komponen-komponen tersebut, dan kemudian mencari penyelesaian yang layak (feasible) dengan akurat. Dan yang lebih penting bagi manajer adalah menjadi pemikir konseptual, yang mampu memandang keseluruhan tugas dan mengkaitkan suatu tugas dengan tugas-tugas lain. 5. Manajer adalah seorang mediator. Organisasi terdiri dari orang-orang, dan kadang-kadang mereka saling tidak bersetuju atau saling bertentangan. Bila hal itu terjadi dalam suatu unit kerja atau organisasi, maka bisa menurukan semangat kerja dan produktivitas, atau bisa merusak suasana kerja, atau bahkan para karyawan yang cakap bisa meninggalkan organisasi. Kejadian-kejadian seperti ini menuntut peranan manajer sebagai mediator (penengah). 6. Manajer adalah seorang politisi. Seperti apa yang dilakukan politisi dalam mengkampanyekan program-programnya, manajer harus mengembangkan hubungan-hubungan baikm untuk mendapatkan dukungan atas kegiatan-ekgiatan usulan-usulan atau keputusannya. Setiap manajer yang efektif “memainkan politik” dengan mengembangkan jaringan kerjasama timbale balik dengan para manajer lain dalam organisasi. 7. Manajer adalah seorang diplomat Manajer mungkin harus berperan sebagai wakil (representative) resmi kelompok kerjanya pada pertemuan-pertemuan organisasional. Manajer juga mungkin mewakili organisasi dalam berurusan dengan kontraktor, langganan, pejabat pemerintah atau personalia organisasi lain. 8. Manajer mengambil keputusan-keputusan sulit Organisasi selalu menghadapi banyak masalah (misalnya, kesulitan financial, masalah personalia, dan sebagainya). Manajer adalah seorang yang diharapkan dapat menemukan pemecahan berbagai masalah sulit dan mengambil keputusan yang akurat. Seorang manajer adalah apa yang dilakukan manajer, dan manajer tentu saja melakukan banyak hal yang berbeda. Begitu banyak dalam kenyataannya, sehingga berbagai peranan dan kegiatan yang telah diuraikan di atas hanya merupakan sebagian saja untuk melengkapi pembahasan tentang pengertian manajer, berikut akan diuraikan berbagai kegiatan dan peranan yang dilakukan manahjer dari sisi pandang lain.

PENGERTIAN DAN BENTUK ANALISIS KEBIJAKAN PUBLIK

William N. Dunn (2000) mengemukakan bahwa analisis kebijakan adalah suatu disiplin ilmu sosial terapan yang menggunakan berbagai macam metode penelitian dan argumen untuk menghasilkan dan memindahkan informasi yang relevan dengan kebijakan, sehingga dapat dimanfaatkan di tingkat politik dalam rangka memecahkan masalah-masalah kebijakan. Weimer and Vining, (1998:1): The product of policy analysis is advice. Specifically, it is advice that inform some public policy decision. Jadi analisis kebijakan publik lebih merupakan nasehat atau bahan pertimbangan pembuat kebijakan publik yang berisi tentang masalah yang dihadapi, tugas yang mesti dilakukan oleh organisasi publik berkaitan dengan masalah tersebut, dan juga berbagai alternatif kebijakan yang mungkin bisa diambil dengan berbagai penilaiannya berdasarkan tujuan kebijakan. Analisis kebijakan publik bertujuan memberikan rekomendasi untuk membantu para pembuat kebijakan dalam upaya memecahkan masalah-masalah publik. Di dalam analisis kebijakan publik terdapat informasi-informasi berkaitan dengan masalah-masalah publik serta argumen-argumen tentang berbagai alternatif kebijakan, sebagai bahan pertimbangan atau masukan kepada pihak pembuat kebijakan. Analisis kebijakan publik berdasarkan kajian kebijakannya dapat dibedakan antara analisis kebijakan sebelum adanya kebijakan publik tertentu dan sesudah adanya kebijakan publik tertentu. Analisis kebijakan sebelum adanya kebijakan publik berpijak pada permasalahan publik semata sehingga hasilnya benar-benar sebuah rekomendasi kebijakan publik yang baru. Keduanya baik analisis kebijakan sebelum maupun sesudah adanya kebijakan mempunyai tujuan yang sama yakni memberikan rekomendasi kebijakan kepada penentu kebijakan agar didapat kebijakan yang lebih berkualitas. Dunn (2000: 117) membedakan tiga bentuk utama analisis kebijakan publik, yaitu: 1.Analisis kebijakan prospektif Analisis Kebijakan Prospektif yang berupa produksi dan transformasi informasi sebelum aksi kebijakan dimulai dan diimplementasikan. Analisis kebijakan disini merupakan suatu alat untuk mensintesakan informasi untuk dipakai dalam merumuskan alternatif dan preferensi kebijakan yang dinyatakan secara komparatif, diramalkan dalam bahasa kuantitatif dan kualitatif sebagai landasan atau penuntun dalam pengambilan keputusan kebijakan. 2.Analisis kebijakan retrospektif Analisis Kebijakan Retrospektif adalah sebagai penciptaan dan transformasi informasi sesudah aksi kebijakan dilakukan. Terdapat 3 tipe analis berdasarkan kegiatan yang dikembangkan oleh kelompok analis ini yakni analis yang berorientasi pada disiplin, analis yang berorientasi pada masalah dan analis yang berorientasi pada aplikasi. Tentu saja ketiga tipe analisis retrospektif ini terdapat kelebihan dan kelemahan. 3.Analisis kebijakan yang terintegrasi Analisis Kebijakan yang terintegrasi merupakan bentuk analisis yang mengkombinasikan gaya operasi para praktisi yang menaruh perhatian pada penciptaan dan transformasi informasi sebelum dan sesudah tindakan kebijakan diambil. Analisis kebijakan yang terintegrasi tidak hanya mengharuskan para analis untuk mengkaitkan tahap penyelidikan retrospektif dan perspektif, tetapi juga menuntut para analis untuk terus menerus menghasilkan dan mentransformasikan informasi setiap saat.

Jokowi Gelar Rapat Terbuka Soal Penyelamatan Aset DKI

Pemerintah Provinsi DKI Jakarta menggelar rapat kerja bersama Dewan Perwakilan Daerah (DPD) di Balai Agung, Balaikota DKI Jakarta, Selasa, 23 Oktober 2012. Rapat itu membahas mengenai penyelamatan aset Pemprov DKI Jakarta dan keterbukaan pengelolaan anggaran. Dalam kesempatan itu, Anggota Komite IV DPD DPR, AM Fatwa, sempat memuji Gubernur DKI Jakarta, Joko Widodo, karena telah menjalankan jabatan barunya dengan baik. Membuka setiap akses informasi yang ada dalam pemerintahan. "Selama ini rupanya tertutup. Dan ini saya kira baru kali ini dilakukan rapat kerja secara terbuka, rekan-rekan wartawan jadi saksi, mencatat apa yang disampaikan kepada masyarakat," kata AM Fatwa. Dengan kebijakan keterbukaan informasi tersebut, masyarakat akan merasa lebih terlayani. Selain itu, masyarakat dapat dengan mudah melakukan kontrol terhadap birokrasi. "Masyarakat juga merasa legowo, rapat ini disaksikan masyarakat," ujarnya. Fatwa, rapat kerja kedua lembaga pemerintahan ini akan digelar secara rutin dan berada dalam agenda kerja DPD RI. Beberapa masalah disampaikan DPD kepada gubernur. Rapat ini diharapkan dapat menjadi catatan dan perhatian untuk perbaikan kinerja Pemprov DKI Jakarta. Fatwa juga mengapresiasi pola kerja Jokowi yang turun langsung ke lapangan, sesuai dengan janjinya. "Sungguh kami berikan apresiasi. Langkahnya diikuti dengan keputusan bukan dengan pidato, tapi dengan tindakan," katanya. Setelah rapat, Gubernur DKI Jakarta, Joko Widodo, memastikan untuk terus melakukan perbaikan-perbaikan pada sejumlah masalah ibukota. Ia merasa beruntung dengan rapat kerja ini. Banyak masukan yang bisa dijadikan bahan kerja dan untuk segera dieksekusi di lapangan. "Pokoknya yang kurang baik diperbaiki, yang belum beres diberesi dan yang belum lurus dilurusi. Banyak masukan yang sangat bagus. Banyak hal yang kemarin saya belum tahu, jadi tahu," kata mantan Walikota Solo itu.

Demokrat Incar Jawa Barat Jadi Kantong Suara 2014

Partai Demokrat Jawa Barat terus berusaha memenangkan Pemilu Legislatif dan berusaha menjadi penyumbang suara utama di tingkat nasional. Target itu disampaikan Iwan Sulandjana usai terpilih sebagai Ketua Umum DPD Partai Demokrat (PD) Jabar periode 2012-2017 dalam Musda DPD PD Jabar di Gedung SICC, Selasa 23 Oktober 2012. "Saya menginginkan Pemilu Legislatif di Jawa Barat, Partai Demokrat kembali bisa meraih nomor satu," kata Iwan. "Target kami meraih 30 persen suara atau minimal sama dengan Pemilu Legislatif lalu, di mana Jawa Barat menyumbang 29 anggota DPR." Karena itu, dia akan fokus menyempurnakan Daftar Pemilu Sementara dan berusaha memenangkan Pilkada Gubernur Jabar. Musda sempat berjalan alot bahkan sampai ditunda karena sengitnya persaingan dua kubu kandidat, Iwan Sulandjana dan Irfan Suryanagara. "Itu salah satu dinamika demokrasi setiap parpol mengalaminya," kata Ketua DPC PD Kota Bandung Erwan Setiawan. Menurut Erwan, di bawah kepemimpinan Iwan yang merupakan incumbent, diharapkan PD akan lebih baik lagi.

10 Mobil bekas yang perlu di hindari

1. Audi Q5 2009 – 2011 Audi Q5 telah booming sejak debutnya pada tahun 2009. Mobil crossover serbaguna yang kecil ini terlihat keren dan enak dikkendarai. Namun dari data Consumer Reports, yang berasal dari survei pelanggan, menunjukkan bahwa para pemilik memiliki masalah dengan sistem pendingin mesin, peralatan listrik, sistem audio, berderit dan kerincingan. Jika Anda ingin membeli Q5 bekas, satu pertimbangan yang harus dilakukan adalah kepemilikan yang bersertifikasi dan masih dalam waktu garansi. 2. BMW 330i / 335i 2007 – 2010 BMW 3-series sangatlah dibanggakan. Ini merupakan standar kelas satu untuk kelas sedan. Model 330i dan 335i yang sangat jelek, masuk ke dalam rangkaian 3-series, telah terbukti tidak dapat dipercaya. Wilayah masalah yang serius mencakup sistem bahan bakar, komponen mesin besar dan keci, piranti kerasbodydan sistem audio. 3. Chrysler Town & Country / Dodge Grand Caravan The Chrysler Town & Country dan perusahaan kembarnya, Grand Caravan, merupakan pemain utama di Amerika. Dodge telah berhasil menjual jutaan unit, meskipun ada tendensi untuk kerusakan. Mobil keluaran tahun berapapun mempunyai tingkat kepercayaan yang jelek. Hal itu berdasarkan pada laporan Customer Reports. Dan ini bukanlah hal-hal kecil yang mengalami kerusakan: transmisi, komponen mesin, suspensi, sistem rem, listrik dan bahan bakar semuanya bermasalah. 4. Jaguar XF 2009 – 2010 Jaguar merupakan merk yang mengalami peningkatan paling baik di J.D. Power & Associates 2012 Initial Quality Study, dimana meloncat jauh dari posisi dua puluh ke posisi kedua di akhir tahun kemarin. Si XF yang sexy, mewah dan sporty merupakan peningkatan besar dari S-Type yang digantikannya pada tahun 2009. Hanya itu saja yang menjanjikan. Namun transmisi, sistem kemudi, sistem elektronik merupakan komponen-komponen besar yang cenderung mengalami kerusakan. 5. Jeep Grand Cherokee Jeep Grand Cherokee memang mewah dapat dibawa kemana saja. Berkebalikan dengan hal ini, mobil ini mempunyai catatan kerusakan-kerusakan. Baik model V6 dan V8 keduanya tidak dapat dipercaya, meskipun versi V6 terakhir telah menunjukkan perbaikannya. Permasalahan yang muncul mencakup sistem pendinginan, sistem kontrol iklim, komponen kemudi, rem, peralatan power, piranti keras body dan bagian-bagian mesin kecil. 6. Mercedes-Benz M-Class tahun 2002, 2006, 2007, 2009 Mobil ini nampaknya tidak layak menjadi mobil mewah dengan harga yang mahal namun tidak dapat diandalkan. Dan itulah yang terjadi pada crossover Mercedez midsize. Model keluaran tahun 2006 dan 2007 sangatlah buruk, hal itu berdasarkan pada Customer Reports. Model-model ini mengalami kerusakan parah pada mesin, sistem elektronik, piranti keras body, transmisi dan masalah lainnya. 7. MINI Cooper S & Cooper Clubman S Mini Cooper S dan model yang agak lebih besar, Clubman S, keduanya mempunyai mesin yang lebih handal dibandingkan dengan versi standar-nya. Power yang lebih berarti semakin banyak persoalan. Sebagai konsekuensinya, mesin S – dengan turbocharged atau pun supercharged, tergantung dengan tahunnya – sangatlah bermasalah. Selain itu juga terjadi kerusakan pada transmisi, sistem bahan bakar, bagian body yang mendecit, dan juga rem yang mengecewakan para pemiliknya. 8. Nissan 370Z tahun 2009 – 2010 Fakta bahwa Nissan merupakan produsen mobil yang terkalahkan. Namun, desain ulang 2009 untuk model sporty 2 tempat duduk ini justru memberikan permasalahan yang tidak ditemui di model sebelumnya. Khususnya yang berkaitan dengan mesin dan transmisi. Sistem kemudi, suspensi, dan rem pun cenderung mengalami kerusakan. 9. Porsche 911 tahun 2006 Porsche merupakan model top yang ada di J.D. Power & Associates quality studies. Mobil Sport race-bred ini dikenal anti peluru. Namun Porsche 911 menjadi sebuah anomali, dengan masalah pada elektronik dan sistem pendingin mesin. Sulit untuk mengatakan bahwa model 2006 ini hanyalah pengecualian. Karena model keluaran tahun 2007 dan 2009 dapat diandalkan, yakni Porsche Boxster dan Cayman. 10. Volkswagen New Beetle Mobil ciamik yang dipuja-puja ini ternyata mengecewakan. Customer Reports mengenyampingkan data untuk model dari 2008 hingga 2011, namun model keluaran tahun 2007 dan tahun-tahun sebelumnya muncul dengan bermacam persoalan. Baik model hatchback atau pun convertible dari New Beetle punya banyak persoalan diantaranya; suspensi, rem, knalpot, dan sistem kontrol iklim. Dan bagian-bagian lainnya pada akhirnya juga membutuhkan perbaikan.

Contoh Surat Pengunduran Diri

Contoh Surat Pengunduran Diri : Madiun 26 Oktober 2012 Kepada Yth. HRD Manager PT. Mitra Sejati Jl. Raya Semangka No. 20 Madiun Dengan hormat, Melalui surat ini saya Bagus Purnama Lany mengajukan permohonan mengundurkan diri sebagai karyawan PT. Mitra Sejati terhitung tanggal 26 Oktober 2012. Saya menghaturkan terima kasih atas kesempatan yang telah diberikan untuk belajar dan bekerja di PT. Mitra Sejati sebagai suatu perusahaan besar di bidang percetakan sebagai Kepala Gudang selama kurang lebih 3 tahun. Tak lupa saya mohon maaf kepada jajaran manajemen PT. Mitra Sejati apabila terdapat hal-hal yang tidak baik yang telah saya lakukan selama bekerja di PT. Mitra Sejati. Saya berharap dan berdo’a agar PT. Mitra Sejati dapat terus berkembang dan selalu mendapatkan yang terbaik. Hormat saya, Bagus Purnama Lany

Manfaat Vitamin C Bagi Kesehatan dan Kecantikan

Manfaat vitamin C bagi kesehatan dan kecantikan pastilah sudah tidak asing bagi anda. Karena vitamin C adalah salah satu vitamin yang paling terkenal dan di televisi seringkali ada iklan suplemen Vitamin C yang manfaatnya bisa meningkatkan daya tahan tubuh. Tahukah anda bahwa ternyata vitamin C masih memiliki khasiat lainnya bagi tubuh. Vitamin yang tidak dapat diproduksi sendiri oleh tubuh ini bisa anda dapatkan melalui makanan atau suplemen. manfaat vitamin c Gambar jeruk sumber vitamin C Berikut beberapa manfaat vitamin C bagi kesehatan : 1. Mencegah kanker Vitamin C adalah sebuah antioksidan, dan secara efektif menangkal substansi berbahaya yang disebut radikal bebas. Radikal bebas dapat menyebabkan kerusakan sel yang bahkan dapat mengakibatkan perkembangan kanker. Karena sifat antioksidan, banyak ilmuwan percaya bahwa vitamin C dapat membantu dalam pencegahan kanker. Menurut American Cancer Society, penelitian telah menunjukkan bahwa asupan makanan kaya vitamin C dapat mengurangi resiko terkena kanker esophageal, pankreas, usus besar, lambung, laring, payudara, leher rahim, dan paru-paru. 2. Penglihatan Vitamin C berkontribusi terhadap pencegahan gangguan mata seperti degenerasi makula dan katarak. Ini membantu tubuh memproduksi kolagen yang ditemukan dalam kornea, dan meningkatkan kesehatan retina. Vitamin C sangat bermanfaat bagi kesehatan mata ketika dikombinasikan dengan asupan tinggi akan kandungan bioflavonoid, yang bertanggung jawab untuk pigmentasi dalam buah-buahan dan sayuran. Untungnya, sebagian besar buah yang kaya akan vitamin C juga tinggi bioflavonoid. 3. Manfaat vitamin C bagi kesehatan yang lainnya Menurut University of Maryland Medical Center, vitamin C juga melindungi tubuh dari penyakit jantung, tekanan darah tinggi, osteoarthritis, pre-eklampsia pada ibu hamil, asma dan gangguan gigi. Hal ini lebih dipromosikan untuk efektivitas dalam mencegah dan mengurangi durasi flu biasa. Studi menunjukkan bahwa vitamin C meningkatkan sistem kekebalan tubuh, mempercepat waktu penyembuhan luka dan menurunkan kadar gula darah pada penderita diabetes. Untuk manfaat vitamin C bagi kecantikan terutama karena bermanfaat untuk kulit. Vitamin C adalah kunci dalam memproduksi kolagen. Yang mana kolagen adalah zat yang membuat kulit tampak lembut dan kenyal. Vitamin C juga membantu kulit untuk memperbaiki dirinya sendiri. Manfaat selanjutnya adalah sebagai antioksidan, vitamin C akan memperlambat laju kerusakan radikal bebas yang merupakan molekul tidak stabil yang merusak kulit anda karena menyebabkan kekeringan, garis-garis halus dan kerutan. Penelitian baru juga menunjukkan bahwa asam askorbat 2-fosfat, turunan dari vitamin C, tidak hanya hanya menetralisir radikal bebas, tetapi mampu membalikkan kerusakan. Penelitian lain juga menunjukkan bahwa Vitamin C dapat mengurangi resiko kulit terbakar yang disebabkan oleh paparan terhadap radiasi ultraviolet B (UV-B) dan mencegah konsekuensi jangka panjang paparan sinar matahari, yang dapat menyebabkan kanker kulit Jika anda ingin mendapatkan Vitamin C melalui makanan, maka berikut ini adalah beberapa diantara makanan yang menjadi sumber vitamin C : jeruk, pepaya, paprika merah, brokoli, kubis, stroberi, kiwi, kembang kol, mini kol, ubi jalar, blewah, dll. Kekurangan vitamin C akibatnya kurang baik, akan tetapi jika terlalu berlebihan juga berbahaya. Karena jika overdosis bisa menjadi toksik (racun). Menurut U.S RDA (recommended daily allowance) kebutuhan vitamin C harian kita adalah 60 mg/hari. Akan tetapi dosis harian vitamin bisa meningkat kebutuhannya pada beberapa kondisi misalnya pada penderita kurang gizi, perokok, infeksi, paska operasi, adanya luka, kehamilan, dll. Berapakah dosis maksimum harian vitamin C yang bisa ditoleransi tubuh? Menurut The Merck Manuals Online Medical Library, batas maksimumnya adalah 2000 mg atau 2 gram. Di atas jumlah itu sudah bisa dikatakan overdosis. Mengenai efek samping dan penyakit apa yang dapat ditimbulkan akibat overdosis vitamin C akan saya bahas pada artikel berikutnya. Sekian dulu pembahasan manfaat vitamin C bagi kesehatan dan kecantikan semoga bisa menambah pengetahuan anda di bidang kesehatan umum.

Pengertian WWW Yang Sering Anda lihat di URL Situs Pengertian www

Pengertian www sebenarnya dapat kita ambil dari terjemahan kata www yaitu “world wide web” yang berarti jaringan dunia raya. Web merupakan sistem pengiriman dokumen tersebar yang berjalan di internet. Sehingga tak heran jika kata www selalu dikaitkan dan sangat identik dengan internet dan apakah anda yakin semua pengguna internet tahu maksud www? Sebelum membahas mengenai pengertian www, kita menegok dahulu mengenai sejarah www. Www adalah sebuah program yang ditemukan tim Berners-Lee pada tahun 1991. Awalnya dia hanya mengembangkan suatu sisitem untuk keperluan pribadinya yaitu untuk mentusun arsip-arsip risetnya dan www mendapat perhatian publik yang tidak dapat disamakan dengan aplikasi internet lainnya. Sekitar tahun 1995, www menggantikan FTP sebagai aplikasi internet yang bertanggung jawab atas lalu lintas dalam internet. Pengertian www (world wide web) adalah suatu ruang informasi yang dipakai oleh pengenal global yang biasa disebut Uniform Resource Identifier untuk mengidentifikasi sumber-sumber yang berguna. Jadi, www itu bukan internet melainkan bagian dari internet. pengertian www Gambar ilustrasi www Selain itu, ada pendapat yang mengatakan pengertian www merupakan salah satu fasilitas di internet yang menawarkan berbagai kecanggihan dan kemudahan. Dokumen di www menjadi suatu dokumen yang disusun denga format HTML atau Hiper Text Markup Language dan untuk mengakses dokumen tersebut, anda sebagai pengguna harus mamakai program aplikasi yang sering disebut dengan www browser. Beralih dari pengertian www, sebenarnya untuk apa www itu diciptakan? Toh ketika kita mengakses suatu situs, misalnya google tanpa diberi embel-embel www pun kita dapat mengakses situs itu. Ternyata www diciptakan dengan tujuan untuk menyediakan suatu bentuk penyediaan informasi di internet yang memungkinkan anda sebagai pengguna internet mendapat informasi serta menampilkan informasi dimana saja di internet secara cepa dan mudah. Sedangkan fungsi dari www itu sendiri adalah menyediakan data dan informasi untuk dapat digunakan secara bersama. Ternyata www dengan internet itu tidak sama ya? Itulah beberapa penjelasan mengenai pengertian www. Semoga dapat bermanfaat dan membantu menambah pengetahuan anda mengenai www.

Beberapa Masakan Masakan Khas Indonesia Yang Mendunia

Apabila anda termasuk salah satu orang yang memiliki hoby kuliner atau anda adalah seorang pakar makanan, masakan masakan khas Indonesia tidak akan pernah habisnya untuk dieksplorasi. Karena memang dalam kenyataanya masakan khas Indonesia adalah yang paling banyak ragamnya dibandingkan ragam masakan dari negara manapun. Keragaman masakan masakan khas Indonesia menjadi salah satu daya tarik bagi turis manca negara untuk mejadikan Indonesia sebagai tempat tujuan wisata mereka. Banyak masakan masakan khas Indonesia yang namanya sudah mendunia, antara lain: 1. Soto masakan soto Gambar soto Soto merupakan salah satu masakan masakan khas Indonesia yang kini sudah dikenal dunia. Makanan ini yang terbuat dari kaldu daging dan sayuran. Daging yang biasa digunakan adalah daging ayam atau daging sapi. Uniknya lagi, di Indonesia tidak hanya terdapat satu soto saja karena setiap daerah memiliki masakan soto khasnya, seperti soto Betawi untuk daerah Jakarta, soto Bandung, soto Padang, soto Banjar, coto Makasar. Soto juga memiliki nama yang beragam menurut isinya seperti soto ayam, soto babat, soto kambing. 2. Gudeg masakan gudeg Gambar gudeg Gudeg termasu masakan masakan khas Indonesia yang berasal dari daerah Jogjakarta. Gudeg terbuat dari nangka muda yang dimasak dengn santan kelapa. Perlu anda tahu, masakan yang satu ini sangat diminati oleh wisatawan yang datang ke kota Jogjakarta. 3. Sate sate Gambar sate Sate adalah makanan dengan bahan daasar daging yang dipotong kecil-kecil dan ditusukkan pada bambu serta dibakar di atas bara api. Sate disajikan bersama bumbu khasnya berupa saus yang berasal dari sambal kacang ditambah dengan kecap. Kemudian sate dapat anda santap dengan nasi hangat atau lontong sesuaikan dengan selera anda. 4. Bakso bakso Gambar bakso Bakso merupakan makanan yang juga berasal dari bahan dasar daging, bedanya pada bakso ditambah dengan tepung kemudian dibentuk seperti bola. Bakso biasanya dibuat dengan campuran daging sapi giling dengan tapioka dan disajikan bersama kuah khasnya. Daerah yang terkenal dengan masakan masakan khas Indonesia berupa bakso adalah daerah Solo dan Malang. Namun, di luar daerah itupun anda dapat dengan mudah menemukan bakso karena kini sudah tersebar hampir di seluruh wilayah Indonesia. Dengan kekayaan kuliner di Indonesia selain yang disebuykan di atas seperti batagor, mushroom food, nasi timbel khas Indonesia dengan beribu masakan masakan khas Indonesia di masing-masing daerah akan mampu menjadi negara tujuan wisata kuliner sejati.

Cara Meninggikan Badan

Cara Meninggikan Badan adalah tips yang banyak dicari orang, karena memang hampir semua orang menginginkan memiliki tubuh yang ideal agar selain menambah kepercayaan diri juga lebih mudah dalam mendapatkan pekerjaan. Masa-masa remaja atau pubertas adalah masa di mana hormon pertumbuhan jumlahnya terbanyak dan aktif. Saat inilah momen yang tepat untuk mengoptimalkan pertumbuhan tinggi badan. Namun, ada sebuah sumber yang menyatakan bahwa kita masih bisa bertambah tinggi hingga umur 21 tahun. Berikut adalah beberapa tips mengoptimalkan pertumbuhan / Cara Meninggikan Badan yang perlu dicoba, apalagi untuk remaja usia 8-16 tahun yang mengalami pertumbuhan dengan cepat. cara meninggikan badan 1. Perbanyak olahraga dan aktifitas berdiri. Olahraga yang baik untuk menambah tinggi badan diantaranya basket, berenang, jogging, loncat tali dan lain-lain. Olahraga tersebut dapat menstimulasi fisik sehingga pertumbuhan tinggi badan menjadi optimal. 2. Cukupi asupan nutrisi dan vitamin. Gizi yang cukup akan sangat membantu. Kalau bisa usahakan mengonsumsi 4 sehat 5 sempurna tiap hari. Atau kalau nggak setidaknya selalu sediakan menu sayuran terutama yang mengandung zat besi dan kalsium dalam menu makanmu. Seperti bayam, sawi dan lain-lain. Cukupi pula kebutuhan protein harian yang bisa didapat dari tempe, telur, daging, atau kacang hijau. 3. Minum susu berkalsium. Minum susu segar atau susu alami baik juga atau kalau nggak beli susu berkalsium tinggi (high calsium) yang banyak dijual di swalayan terdekat. 4. Cukupi kebutuhan harian vitamin D Vitamin D merupakan nutrisi penting untuk pertumbuhan tulang selain kalsium. Sumber vitamin D bisa diperoleh dari sinar matahari pagi maupun dari sumber makanan seperti Minyak ikan, susu, udang, Sereal, keju swiss, tiram, telur, salmon, jeruk, dll. 4. Istirahat yang cukup. Beraktifitas memang baik bagi kesehatan tapi jika berlebih malah nggak baik nantinya. Usahakan tidur 8 jam sehari, dan hindari begadang. Karena saat tidur itulah tubuh memproduksi banyak hormon pertumbuhan dan tubuh mulai berkembang dengan pesat. 5. Perbanyak referensi cara meninggikan badan dari berbagai sumber yang terpercaya tapi awas tertipu dengan produk peninggi badan palsu. 6. JAngan berolahraga angkat berat pada usia pertumbuhan, bila ingin fitness dan mencoba latihan angkat beban lakukan saat pertumbuhan tinggi badan sudah berhenti yaitu pada usia 16 pada anak perempuan dan usia 18 pada anak laki-laki. Tapi tiap-tiap orang bisa berbeda. 7. Hindari makanan yang mengandung pestisida Karena menurut suatu penelitian di spanyol, penggunaan pestisida seperti DDT dikatakan bisa menghambat pertumbuhan. Apabila anda membeli sayuran atau buah cucilah terlebih dahulu sampai bersih meskipun tampilannya bersih supaya pestisida yang menempel bisa terbawa air. 8. Jangan lupa Berdo’a Setelah melakukan banyak ikhtiar, jangan lupa untuk berdo’a pada zat yang memberi kita kehidupan yaitu Tuhan Yang Maha Esa. Semoga dengan menerapkan tips cara meninggikan badan di atas anda bisa mendapatkan hasil pertumbuhan badan yang maksimal sehingga bisa tampil lebih percaya diri dalam pergaulan maupun mencari pekerjaan.

Cara Hidup Sehat

Tips bagaimana untuk cara hidup sehat sangat penting sekali diketahui oleh kita semua agar terhindar dari berbagai macam penyakit dan badan senantiasa sehat dan bugar. Ada banyak pola hidup sehat yang perlu diperhatikan. Diantaranya memperhatikan pola makan, olahraga, istirahat dan gaya hidup. Gaya Hidup Gaya hidup modern saat ini banyak sekali yang tidak sesuai dengan pola hidup sehat sehingga manusia modern sekarang ini lebih rentan terhadap penyakit jantung, kanker, diabetes, dll. Meskipun di jaman modern ini segala hal serba instan dan praktis tidak semestinya kita mengacuhkan sama sekali pola hidup sehat yang bisa menjaga kesehatan tubuh dan menghindarkan dari berbagai macam penyakit. Karena mencegah adalah lebih baik dari mengobati. Menurut Laporan dari Cancer Research di Inggris yang dimuat dalam British Journal of Cancer. Ketua peneliti, Profesor Max Parkin mengatakan hasil penelitian ini merupakan analisa yang paling komperhensif saat ini. “Banyak orang yang yakin bahwa kanker adalah penyakit yang sudah ditakdirkan karena ada dalam gen yang diturunkan. Padahal kalau kita melihat bukti dan data, ternyata 40 persen kanker disebabkan karena pola hidup yang salah,” katanya seperti saya kutip dari kompas. Berdasar hasil laporan tersebut berarti penyakit seperti kanker adalah bisa dicegah. Bagi pria sebaiknya mulai berhenti merokok, mengonsumsi lebih banyak buah dan sayur, dan mengurangi konsumsi alkohol. Sedankan bagi wanita untuk mencegah kanker disarankan untuk berhenti merokok dan menurunkan berat badan berlebih. Untuk mengukur berat badan ideal bisa digunakan rumus (Tinggi Badan – 100) X 90%. tips cara hidup sehat Pola Makan 1. jangan terlalu banyak mengonsumsi karbohidrat dan lemak 2. Cukupi kebutuhan makanan berserat untuk wanita membutuhkan 25 gram serat per hari sedangkan laki-laki membutuhkan 38 gram serat per hari, menurut rumus Institute of Medicine berdasarkan aturan mendapatkan 14 gram serat untuk setiap 1.000 kalori 3. hindari bahan pangan atau bahan pengawet yang yang dalam jangka panjang dapat memicu timbulnya kanker 4. cukupi kebutuhan minum air putih 5. pilihlah makanan dengan metode memasaknya dikukus, direbus atau ditumis dengan sedikit minyak goreng 6. penuhi asupan sayur dan buah tiap hari 7. Hindari minum berlebihan saat makan karena akan mempersulit kinerja pencernaan 8. alih-alih makan dalam porsi besar lebih baik makan beberapa kali dengan porsi kecil karena akan meningkatkan metabolisme dan mengontrol kadar gula darah dll Olahraga Orang yang rajin berolahraga akan mempunyai daya tahan tubuh yang lebih baik. Selain itu olahraga juga mempunyai banyak manfaat lainnya seperti memperlancar aliran darah ke otak, metabolisme dan regenerasi sel-sel tubuh terjadi lebih cepat sehingga membuat awet muda, olahraga rutin secara teratur dan tepat menjaga tubuh kita dari tumpukan lemak sumber penyakit, dan meningkatkan rasa percaya diri. Istirahat yang berkualitas Tidur malam 6-8 jam perhari sangat bagus untuk kesehatan. Tubuh akan bekerja menyembuhkan dirinya sendiri saat anda tertidur. Selain itu juga dapat menghilangkan stress karena orang yang kurang tidur kadar kortisol (hormon stress) akan 50% lebih banyak di aliran darah dibanding mereka yang tidur cukup. Istirahat yang berkualitas di malam hari juga dapat meningkatkan kekebalan tubuh dari penyakit. Berpikir positif dan menjauhkan diri dari stress Selalu berpikir positif akan membuat anda merasa bahagia dan dengan begitu kesehatan rohani anda lebih terjaga. Berpikirlah positif dan optimis serta senantiasa bersyukur terhadap nikmat yang diberikan tuhan. Dan sambutlah masa depan yang lebih cerah. Demikianlah beberapa tips cara hidup sehat yang dapat saya informasikan kepada anda berdasarkan informasi dari berbagai sumber di internet, semoga bisa bermanfaat.

Manfaat Kunyit Untuk Kesehatan dan Kecantikan

Kunyit merupakan salah satu tanaman rempah yang sangat mudah ditemukan di wilayah Asia tenggara, begitu pula di Indonesia. Tanaman ini selain digunakan sebagai bumbu masakan ternyata juga banyak manfaatnya untuk kesehatan dan kecantikan. Di Indonesia tanaman ini mulai dibudidayakan karena merupakan tanaman obat. Nah, kira-kira apa saja manfaat kunyit ini ya? Kunyit atau biasa disebut kunir ini memiliki kandungan utama kurkuminoid dan minyak atsiri. Menurut penelitian, kedua senyawa inilah yang berperan dalam menyembuhkan penyakit. Untuk lebih jelasnya, simak beberapa penjelasan mengenai manfaat kunyit berikut ini. manfaat kunyit Gambar kunyit Manfaat kunyit untuk kesehatan - Kunyit dapat dimanfaatkan sebagai antiperadangan. Kandungan kurkuminoid yang tinggi dalam kunyit mampu meredakan nyeri dan bengkak. Senyawa ini mampu menghambat pelepasan mediator-mediator nyeri yang pada akhirnya menyebabkan bengkak. - Mencegah dan menghambat pertumbuhan kanker prostat. Manfaat kunyit ini dapat anda peroleh dengan mengkombinasikan dengan bunga kol. - Meringankan gejala rematik - Membantu memperlancar proses pencernaan - Membantu meredakan penyakit kulit seperti gatal-gatal - Mengurangi resiko terkena penyakit leukimia Selain untuk kesehatan, kunyit juga bermanfaat untuk kecantikan. Manfaat kunyit untuk kecantikan - Membantu menghilangkan jerawat dan noda hitam pada wajah - Menghaluskan kulit - Mencegah keputihan - Mengurangi nyeri saat haid Untuk memperoleh beberapa manfaat kunyit tersebut, anda dapat mengkonsumsinya dalam bentuk serbuk, kapsul ataupun anda campurkan dalam makanan anda. Namun, anda juga harus tetap mengontrol konsumsi kunyit karena meskipun tanaman alami, kunyit ini jika dikonsumsi secara terus-menerus dapat menimbulkan efek samping seperti gangguan pada sistem pencernaan, meningkatkan resiko bayi prematur jika dikonsumsi ibu hamil dan menurunkan manfaat dari kemoterapi. Melihat beberapa efek samping yang ditimbulkan, sebenarnya anda tidak perlu khawatir karena jika memakai dosis yang benar, anda akan mendapatkan manfaat kunyit yang jauh lebih banyak. Wah ternyata kunyit yang sangat mudah anda temukan dengan harga relatif murah menyimpan banyak manfaat. Itulah beberapa manfaat kunyit untuk kesehatan dan kecantikan anda serta sedikit info mengenai efek sampingnya. Semoga bermanfaat untuk membantu menjaga kesehatan tubuh anda.

Mengatasi Sakit Gigi Secara Tradisional

Mengatasi sakit gigi secara tradisional tentulah merupakan ikhtiar penyembuhan yang memakan biaya minimal dan tentu pula resikonya pun minimal apabila dilakukan dengan benar. Sakit gigi, siapapun pasti akan merasa sedih kalau suatu hari menderitanya. Datangnya terkadang bisa secara tiba-tiba, apalagi jika sakitnya menetap sampai berhari-hari. Makan dan tidur serasa tak enak. Menahan sakit yang luar biasa. Dan saya yakin sebagian besar dari anda akan mengamini pernyataan “lebih baik sakit hati daripada sakit gigi” hehe… Sebelum saya membahas resep tradisional untuk mengatasi sakit gigi, lebih baiknya kita bahas terlebih dahulu mengenai apa penyebab sakit gigi? Dengan mengetahui apa penyebabnya maka kita akan lebih waspada dan melakukan perawatan yang tepat untuk mencegahnya. Secara umum ada 4 hal yang menyebabkan sakit gigi, yaitu : 1. Karies Gigi Karies adalah nama kolektif untuk kerusakan gigi di enamel, sementum, dan dentin (zat di tengah antara mahkota dan akar). Biasanya gigi berlubang karena disebabkan bakteri tertentu yang memproduksi asam laktat dari hasil fermentasi karbohidrat seperti sukrosa, fruktosa, dan glukosa. Makanya jangan lupa untuk menggosok gigi secara teratur 2 kali sehari biar tidak menjadi sarang bakteri penyebab gigi berlubang. Jika gigi telanjur berlubang maka harus segera dirawat ke dokter untuk ditambal biar tidak bertambah parah dan menyebabkan sakit gigi kambuhan. 2. Gigi longgar Banyak penyebab kenapa gigi menjadi longgar, diantaranya adalah penyakit pada gusi (gingivitis, periodontitis), benturan akibat kecelakaan, dan lain-lain sehingga menyebabkan gigi terasa sakit saat mengunyah makanan. Jika sakitnya karena hal ini maka harus segera mendapatkan perawatan dokter gigi. Dokter akan lebih tahu bagaimana solusi yang akan diambil setelah terlebih dahulu memeriksanya baik secara langsung maupun berdasar foto ronsen. 3. Erosi gusi Apabila gusi anda mengalami erosi maka lama kelamaan akan mengekspos akarnya sehingga menjadi sensitif terhadap makanan/minuman panas, dingin dan asam. Ada beberapa hal yang dapat menyebabkannya diantaranya karena terlalu keras menggosok gigi atau karena anda menderita penyakit gusi. Jika penyebabnya karena sikat gigi yang anda pakai terlalu kasar atau cara menggosok anda yang kasar maka harus diganti dengan sikat gigi berbulu sikat lembut dan rubah cara menyikat gigi anda lebih lembut. Jika penyebabnya karena penyakit gusi maka anda harus segera mendapat perawatan dokter gigi. 4. Infeksi kanal akar gigi Kanal akar gigi yang terinfeksi bisa sangat menyakitkan dengan rasa nyeri yang menyebar ke daerah lain di wajah dan tengkorak. Infeksi kanal akar gigi dapat membuat gigi mati sehingga harus dicabut. Mempertahankan gigi mati anda berarti anda harus menanggung resiko sakit gigi kambuhan dan juga berisiko mengalami infeksi yang berikutnya bisa menjadi pemicu berbagai penyakit lain seperti kanker, jantung, reumatik, diabetes bahkan kelainan pada otak. mengatasi sakit gigi Gambar ilustrasi mengatasi sakit gigi Apabila suatu hari anda sedang tidak sempat atau belum mmeiliki biaya untuk pergi ke dokter gigi saat menderita sakit gigi, mungkin beberapa obat tradisional berikut ini bisa menjadi obat sementara untuk meredakan sakit gigi yang anda derita. Namun tetap saja solusi terbaiknya adalah dengan segera memeriksakan diri ke dokter. Obat gigi tradisional berikut hanya dapat meringankan atau menyembuhkan sakit gigi secara sementara bukan menyembuhkannya secara permanen. 1. Minyak cengkeh Caranya adalah dengan mengoleskan minyak cengkeh ke bagian gigi yang berlubang karena minyak cengkeh ini memiliki manfaat antiseptik untuk mematikan kuman. 2. Bawang putih Siapaka.n satu siung bawang putih kemudian haluskan bersama sedikit garam, kemudian tempelkan pada tempat yang sakit. 3. ALpukat Siapkan biji alpukat kemudian tumbuklah sampai halus dan taburkan pada area yang sakit. 4. Bawang merah Siapkan bawang merah kemudian haluskan dan kemudian tempelkan pada gigi yang sakit. 5. Cabe hijau Caranya, ambil cabai hijau dan panaskan ujung cabe pada api, setelah agak panas kemudian potonglah ujung tersebut dan tempelkan pada gigi yang sakit. Artikel tips mengatasi sakit gigi secara tradisional yang saya bahas ini tentunya akan semakin membuka wawasan anda perihal cara mencegah, penyebab, cara mengatasi serta apa saja resiko yang dihadapi apabila kita tak segera melakukan perawatan secara tepat terhadap gigi kita yang bermasalah.

Sayuran Untuk Diet

Sayuran untuk diet terbaik dan sehat alami adalah topik yang akan saya coba ulas pada kesempatan kali ini. Karena banyak sekali orang yang memiliki kelebihan berat badan di luar sana yang masih bingung makanan apa saja yang terbaik dikonsumsi dalam mendukung program diet menurunkan berat badan agar berjalan sukses. Bagi anda yang berat badannya berlebih dan ingin menjadi langsing ideal pasti akan mencoba melaksanakan program diet baik berdasarkan arahan instruktur diet ataupun dari mulut ke mulut. Saat menjalankan program diet perlu anda perhatikan adalah banyak mitos salah yang beredar seputar program diet dari ke mulut ke mulut. Dan itu bisa menyebabkan program yang anda lakukan mengalami kegagalan dan tak mencapai hasil yang diharapkan. Diantara penyebab kegagalan tersebut adalah meremehkan jumlah kalori yang mereka makan per hari, Salah memperkirakan aktivitas dan kalori yang dibakar, melewatkan sarapan, dan tidur malam yang tidak memadai. Penelitian telah menunjukkan bahwa orang yang mendapatkan kurang dari 6 jam tidur memiliki tingkat ghrelin lebih tinggi, yaitu hormon yang merangsang nafsu makan, terutama untuk tinggi karbohidrat atau makanan berkalori tinggi. Selain itu, kurang tidur meningkatkan kadar kortisol, hormon stres yang dapat menyebabkan kenaikan berat badan. Salah satu cara dalam mengurangi berat badan yang terbaik dan alami adalah dengan mengonsumsi sayuran karena mereka mengandung sejumlah serat dan air serta rendah kalori. Selain itu sayuran juga mengandung mineral dan antioksidan yang bagus untuk menjaga dan meningkatkan kesehatan. Berikut adalah beberapa Sayuran Untuk Diet yang menyehatkan : 1. Brokoli Sayuran ini tidak mengandung lemak. Komposisinya adalah 60 persen karbohidrat dan 40% protein dengan banyak air, mineral dan vitamin. Kandungan karbohidrat dalam brokoli merupakan jenis karbohidrat kompleks yaitu tubuh memerlukan waktu lebih lama untuk menguraikannya menjadi gula. Dengan demikian, gula memasuki aliran darah dengan laju kecepatan yang lebih stabil. 2. Kubis Ini juga merupakan sayuran dengan rendah kalori tapi kaya vitamin dan nutrisi seperti vitamins C, A, K, thiamin, B6, folate, potassium, and manganese. Juga kaya akan serat. 3. Bayam Bayam mengandung banyak kandungan nutrisi dan juga kaya akan serat . 4. Kacang-kacangan dan wortel Kacang-kacangan tinggi akan protein dan serat. Wortel mengandung banyak nutrisi seperti vitamin A, K, C dan mineral. Jadi diet yang sehat tak hanya dengan mengurangi asupan makan tapi juga harus memperhatikan jumlah kalori yang masuk tubuh, olahraga, istirahat cukup, tidak meninggalkan sarapan, dan juga ditambah dengan mengonsumsi sayuran untuk diet yang mengandung protein dan serat seperti yang saya sebutkan di atas contohnya.

HP Android Terbaik 2012

Setelah sebelumnya saya sudah membahas mengenai review daftar hp android murah dan juga review tablet android murah kini saya akan mengulas beberapa hp android terbaik 2012 yang memiliki kualitas bagus dan juga disukai banyak konsumen. Berikut adalah 10 hp android terbaik 2012 yang layak dibeli menurut situs T3. Mereka memberikan rating nilai tertinggi 5 poin untuk ponsel terbaik. 1. HTC One X Smartphone keluaran HTC ini mendapat rating 5 poin atau nilai sempurna. Ponsel cerdas ini merupakan bagian dari keluarga One Series yang memiliki bodi ramping. Dilengkapi dengan prosesor quadcore dan kamera yang handal. Luas layarnya selebar 4,7 inchi didukung dengan OS Android ice cream sandwich. Banderol untuk smartphone ini adalah sekitar USD774. Di indonesia harganya sekitar 6,6 juta rupiah menurut kabar terbaru yang saya baca. 2. Samsung Galaxy S2 Ponsel cerdas yang dapat dikatakan sebagai salah satu karya emas samsung ini juga mendapat rating 5 poin dari situs T3. Os yang tertanam dalam perangkat ini adalah Android 2.3 Gingerbread didukung prosesor qualcomm dual-core 1.2Ghz. Layar super AMOLED yang terpasang dalam perangkat ini juga begitu jernih. Pada sisi multimedia, samsung membubuhkan kamera dengan kekuatan sebesar 8 megapiksel dan kemampuan merekam video HD 720p serta 1080p. Dibanderol sekitar 4,8 juta. 3. Sony Xperia S Ponsel besutan Sony ini mendapat rating 4 poin dari situs T3. Smartphone ini memiliki layar selebar 4,3 inchi dengan ditambah teknologi Bravia. Pada sisi kamera dibekali dengan kamera berkekuatan 12 megapiksel dengan kemampuan merekam video HD 1080p. Os yang dipakai adalah Android 2.3 (upgradeable to Android 4.0) dengan dukungan prosesor qualcomm dual core 1.5 GHz. Harganya di indonesia sekitar 5,5 juta rupiah. 4. Samsung Galaxy Nexus Samsung galaxy nexus oleh situs T3 diberi 4 rating. Ini adalah salah satu smartphone terbesar yang diluncurkan pada 2011 yang mengadopsi OS android ice cream sandwich dengan dibekali layar 4,7 inchi. Di indonesia dibanderol dengan harga sekitar 6 juta. Ini harganya turun lumayan banyak dibanding saat pertama kali dipasarkan dengan harga 6,35 juta rupiah. 5. Motorola Razr Motorola Razr ini juga diberi 4 rating dari 5 rating yang tersedia oleh situs T3. Os yang dipakai pada ponsel cerdas ini adalah android gingerbread dan pada bagian dapur pacunya mengandalkan prosesor dual core 1,2 GHz dan mempunyai RAM 1 GB. Dibekali kamera 8 megapiksel dan kemampuan merekam video 1080p. Ponsel ini adalah pesaing sejati bagi iphone 4s jika dilihat dari sisi penampilan dan fungsionalitas.

Undang-Undang Nomor 73 Tahun 2005 tentang Kelurahan

Sesuai dengan Nomor 73 Tahun 2005, Kelurahan adalah wilayah kerja lurah sebagai perangkat daerah kabupaten/kota dalam wilayah kecamatan. Kelurahan dibentuk di wilayah kecamatan. Pembentukan kelurahan, dapat berupa penggabungan beberapa kelurahan atau bagian kelurahan yang bersandingan, atau pemekaran dari satu kelurahan menjadi dua kelurahan atau lebih. Pembentukan kelurahan harus sekurang-kurangnya memenuhi syarat : (a) jumlah penduduk; (b) Luas wilayah; (c) bagian wilayah kerja; (d) sarana dan prasarana pemerintahan. Kelurahan yang kondisi masyarakat dan wilayahnya tidak lagi memenuhi persyaratan dapat dihapus atau digabung. Pemekaran dari satu kelurahan menjadi dua kelurahan atau lebih dapat dilakukan setelah mencapai paling sedikit 5 (lima) tahun penyelenggaraan pemerintahan kelurahan. Ketentuan lebih lanjut mengenai pembentukkan, penghapusan dan penggabungan kelurahan diatur dengan Peraturan Daerah Kabupaten/Kota dengan berpedoman pada Peraturan Menteri. Kelurahan dipimpin oleh Lurah yang berada dibawah dan bertanggung jawab kepada Bupati/ Walikota melalui Camat. Lurah diangkat oleh Bupati/Walikota atas usul Camat dari Pegawai Negeri Sipil. Lurah mempunyai tugas menyelenggarakan urusan pemerintahan, pembangunan dan kemasyarakatan. Selain tugas itu, Lurah melaksanakan urusan pemerintahan yang dilimpahkan oleh Bupati/Walikota. Urusan pemerintahan disesuaikan dengan kebutuhan kelurahan dengan memperhatikan prinsip efisiensi dan peningkatan akuntabilitas. Pelimpahan urusan pemerintahan, disertai dengan sarana, prasarana, pembiayaan dan personil. Pelimpahan urusan pemerintahan ditetapkan dalam peraturan Bupati/Walikota dengan berpedoman pada Peraturan Menteri. Dalam melaksanakan tugas, Lurah mempunyai fungsi : (a) pelaksanaan kegiatan pemerintahan kelurahan; (b) pemberdayaan masyarakat; (c) pelayanan masyarakat; (d) penyelenggaraan ketentraman dan ketertiban umum; (e) pemeliharaan prasarana dan fasilitas pelayanan umum; dan (f) pembinaan lembaga kemasyarakatan. Dalam menyelenggarakan pemerintahan Kelurahan, Lurah dibantu perangkat kelurahan. Perangkat Kelurahan terdiri dari Sekretaris Kelurahan dan Seksi sebanyak-banyaknya 4 (empat) Seksi serta jabatan fungsional. Dalam melaksanakan tugasnya, perangkat kelurahan bertanggung jawab kepada Lurah. Perangkat Kelurahan, diisi dari Pegawai Negeri Sipil yang diangkat oleh Sekretaris Daerah Kabupate/Kota atas usul Camat. Ketentuan lebih lanjut mengenai struktur organisasi dan tata kerja kelurahan diatur dengan Peraturan Daerah Kabupaten/Kota. Keuangan Kelurahan bersumber dari : (a) APBD Kabupaten/Kota yang dialokasikan sebagaimana perangkat daerah lainnya; (b) Bantuan Pemerintah, Pemerintah Provinsi, Pemerintah Kabupaten/Kota, dan bantuan pihak ketiga; dan sumber-sumber lain yang sah dan tidak mengikat. Di kelurahan dapat dibentuk lembaga kemasyarakatan. Pembentukan lembaga kemasyarakatan, dilakukan atas prakarsa masyarakat melalui musyawarah dan mufakat. Lembaga kemasyarakatan mempunyai tugas membantu Lurah dalam pelaksanaan urusan pemerintahan, pembangunan, sosial kemasyarakatan dan pemberdayaan masyarakat. Dari pemahaman terhadap ruang lingkup desa dan kelurahan, maka elemen utama dari suatu desa dan kelurahan terdiri dari : (a) kesatuan wilayah administratif dengan segenap potensi sumber daya yang dimiliki, (b) penduduk sebagai warga masyarakat, dan kelompok-kelompok masyarakat, (c) pemerintahan desa dan kelurahan, (d) aktivitas sosial ekonomi masyarakat dalam memenuhi kebutuhan mereka sendiri, (e) seperangkat aturan, tradisi dan kebiasaan yang dijunjung bersama untuk mencapai tujuan bersama. Elemen utama tersebut selanjutnya sebagai fokus dan lokus pelaksanan kebijakan dan program pembangunan masyarakat. Pengembangan kebijakan dan program pembangunan masyarakat desa tersebut dilakukan oleh suatu organisasi yang berkedudukan di pusat, provinsi dan kabupaten/kota serta kecamatan.

Undang-Undang Nomor 72 Tahun 2005 tentang Desa

Sesuai dengan Peraturan Pemerintah Nomor 72 Tahun 2005 tentang Desa, Desa atau sebutan lain merupakan kesatuan masyarakat hukum yang memiliki batas-batas wilayah yang berwenang untuk mengatur mengurus kepentingan masyarakat stempat, berdasarkan asal-usul dan adat istiadat setempat yang diakui dan dihormati dalam sistem Pemerintahan Negara Kesatuan Republik Indonesia. Desa dibentuk atas prakarsa masyarakat dengan memperhatikan asal-usul desa dan kondisi sosial budaya masyarakat setempat. Pembentukan dapat berupa penggabungan beberapa desa, atau bagian desa yang bersandingan, atau pemekaran dari stau desa menjadi dua desa atau lebih, atau pembentukan desa di luar desa yang telah ada. Desa dapat diubah atau disesuaikan statusnya menjadi kelurahan berdasarkan prakarsa Pemerintah Desa bersama Badan Permusyawaratan Desa (BPD) dengan memperhatikan saran dan pendapat masyarakat setempat. Desa yang berubah menjadi Kelurahan, Lurah dan Perangkatnya diisi dari pegawai negeri sipil. Desa yang berubah statusnya menjadi Kelurahan, kekayaannya menjadi kekayaan daerah dan dikelola oleh kelurahan yang bersangkutan untuk kepentingan masyarakat setempat. Desa bukanlah bawahan kecamatan, karena kecamatan merupakan bagian dari kabupaten/kota, dan desa bukan merupakan bagian dari perangkat daerah. Desa memiliki hak mengatur wilayahnya secara lebih luas. Namun dalam perkembangannya, sebuah desa dapat ditingkatkan statusnya menjadi Kelurahan. Meskipun demikian, pembinaan penyelenggaraan kehidupan masyarakat desa dilakukan oleh Pemerintah Daerah melalui Kecamatan. Desa memiliki kewenangan untuk : (a) menyelenggarakan urusan pemerintahan yang sudah ada berdasarkan asal-usul desa, (b) menyelenggarakan urusan pemerintahan yang menjadi kewenangan / yang diserahkan pengaturannya kepada desa, yakni urusan pemerintahan yang secara langsung dapat meningkatkan pelayanan masyarakat, (c) tugas pembantuan dari Pemerintah, Pemerintah Provinsi, dan Pemerintah Kabupaten / Kota, dan (d) melaksanakan urusan pemerintahan lainnya yang diserahkan kepada desa. Desa memiliki pemerintahan sendiri. Pemerintahan Desa terdiri atas Pemerintah Desa (yang meliputi Kepala Desa dan Perangkat Desa) dan (BPD). Kepala Desa merupakan pimpinan penyelenggaraan pemerintahan desa berdasarkan kebijakan yang ditetapkan bersama (BPD). Masa jabatan Kepala Desa adalah 6 tahun, dan dapat diperpanjang lagi untuk satu kali masa jabatan. Kepala Desa juga memiliki wewenang menetapkan yang telah mendapat persetujuan bersama BPD. Kepala Desa dipilih langsung melalui (Pilkades) oleh penduduk desa setempat. Perangkat Desa bertugas membantu Kepala Desa dalam melaksanakan tugas dan wewenangnya. Salah satu perangkat desa adalah, yang diisi dari : Sekretaris Desa diangkat oleh Sekretaris Daerah Kabupaten/Kota atas nama Bupati/Walikota. Perangkat Desa lainnya diangkat oleh Kepala Desa dari penduduk desa, yang ditetapkan dengan Keputusan Kepala Desa. BPD merupakan lembaga perwujudan demokrasi dalam penyelenggaraan pemerintahan desa. Anggota BPD adalah wakil dari penduduk desa bersangkutan berdasarkan keterwakilan wilayah. Anggota BPD terdiri dari Ketua, pemangku adat, golongan profesi, pemuka agama dan tokoh pemuka masyarakat lainnya. Masa jabatan anggota BPD adalah 6 tahun dan dapat diangkat/diusulkan kembali untuk 1 kali masa jabatan berikutnya. Pimpinan dan anggota BPD tidak diperbolehkan merangkap jabatan sebagai Kepala Desa dan Perangkat Desa. BPD berfungsi menetapkan bersama, menampung dan menyalurkan aspirasi masyarakat. Penyelenggaraan urusan pemerintahan desa yang menjadi kewenangan desa dan didanai dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Desa (APBDes), bantuan pemerintah dan bantuan pemerintah daerah. Penyelenggaraan urusan pemerintah daerah yang diselenggarakan oleh pemerintah desa didanai dari APBD. Sumber pendapatan desa terdiri atas : Pendapatan Asli Desa, antara lain terdiri dari hasil usaha desa, hasil kekayaan desa (seperti tanah kas desa, pasar desa,bangunan desa), hasil swadaya dan partisipasi, hasil gotong royong, bagi hasil Pajak Daerah Kabupaten/Kota, bagian dari Dana Perimbangan Keuangan Pusat dan Daerah, bantuan keuangan dari Pemerintah, Pemerintah Provinsi, dan Pemerintah Kabupaten/Kota dalam rangka pelaksanaan urusan pemerintahan, dan hibah dan sumbangan dari pihak ketiga yang tidak mengikat. APBDes terdiri atas bagian Pendapatan Desa, Belanja Desa dan pembiayaan. Rancangan APB Desa dibahas dalam musyawarah perencanaan pembangunan desa. Kepala Desa bersama BPD menetapkan APB Desa setiap tahun dengan Peraturan Desa. Di desa dapat dibentuk lembaga kemasyarakatan, yakni lembaga yang dibentuk oleh masyarakat sesuai dengan kebutuhan dan merupakan mitra pemerintah desa dala memberdayakan masyarakat. Lembaga kemasyarakatan ditetapkan dengan Peraturan Desa. Salah satu fungsi lembaga kemasyarakatan adalah sebagai penampungan dan penyaluran aspirasi masyarakat dalam pembangunan. Hubungan kerja antara lembaga kemasyarakatan dengan Pemerintah Desa bersifat kemitraan, konsultatif dan koordinatif.

Perkembangan Pemerintahan Desa dalam UU No 5 Tahun 1979

Setelah kemerdekaan bangsa Indonesia, desa-desa menjalani proses perlembagaan sebagai sebuah institusi modern sebagai pemerintahan otonom, yang keberadaannya diatur oleh pemerintah secara tersendiri. Dengan dikeluarkannya Undang-Undang Nomor 5 Tahun 1979 tentang Desa, Desa merupakan suatu wilayah yang ditempati oleh sejumlah penduduk sebagai suatu kesatuan masyarakat termasuk didalamnya kestuan masyarakat hukum yang mempunyai organisasi terendah langsung di bawah Camat dan berhak menyelenggarakan rumah tangganya sendiridalam ikatan Nagara Kesatuan Republik Indonesia. Pada masa berlakunya Undang-Undang ini, keberadaan dan bentuk penyelenggaraan pemerintahan desa diseragamkan sebagai upaya membangun kesatuan dan persatuan bangsa, mengindahkan keragaman keadaan Desa dan ketentuan adat istiadat yang masih berlaku yang pada dasarnya dapat memperkuat pemerintahan Desa agar mampu menggerakkan partisipasi masyarakat dalam partisipasinya dalam pembangunan. Setelah informasi, keberadaan desa diatur melalui Undang-Undang Nomor 22 Tahun 1999 tentang Pemerintahan Daerah. Sesuai dengan Undang-Undang tersebut, desa diberi pengertian baru sebagai kesatuan wilayah masyarakat hukum yang memiliki kewenangan untuk mengatur dan mengurus kepentingan masyarakat setempat berdasarkan asal usul dan adat setempat yang diakui dalam sistem pemerintahan nasional dan dan berada di daerah kabupaten. Kebijakan itu memuat konsep otonomi asli desa sebagai hak untuk menyelenggarakan rumah tangganya sendiri sesuai dengan karakteristik dan adat istiadat yang ada, namun demikian desa merupakan representasi (kepanjangan) oleh pemerintah pusat (organisasi kekuasaan di atasnya). Disamping itu, pengaturan ini menekankan adanya keragaman desa. Dengan ditetapkannya Undang-Undang Nomor 32 Tahun 2004 tentang Pemerintahan Daerah sebagai penyempurnaan Undang-Undang Nomor 22 Tahun 1999, pemerintah menetapkan Nomor 72 Tahun 2005 tentang Desa dan Peraturan Pemerintah Nomor 73 Tahun 2005 tentang Kelurahan.

pengertian tentang desa menurut beberapa ahli dan pemerintahan desa

2.1 Pengetian Tentang Desa Menurut Beberapa Ahli dan Pemerintahan Desa Desa, atau udik, menurut definisi universal, adalah sebuah aglomerasi permukiman di area perdesaan (rural). Di Indonesia, istilah desa adalah pembagian wilayah administratif di Indonesia di bawah kecamatan, yang dipimpin oleh Kepala Desa. Pengertian Desa menurut para ahli : • R.Bintarto. (1977) Desa adalah merupakan perwujudan geografis yang ditimbulkan oleh unsur-unsur fisiografis, sosial, ekonomis politik, kultural setempat dalam hubungan dan pengaruh timbal balik dengan daerah lain. • Sutarjo Kartohadikusumo (1965) Desa merupakan kesatuan hukum tempat tinggal suatu masyarakat yang berhak menyelenggarakan rumahtangganya sendiri merupakan pemerintahan terendah di bawah camat. • William Ogburn dan MF Nimkoff Desa adalah kesatuan organisasi kehidupan sosial di dalam daerah terbatas. • S.D. Misra Desa adalah suatu kumpulan tempat tinggal dan kumpulan daerah pertanian dengan batas-batas tertentu yang luasnya antara 50 – 1.000 are.” • Paul H Landis Desa adalah suatu wilayah yang jumlah penduduknya kurang dari 2.500 jiwa dengan cirri-ciri sebagai berikut : 1. Mempunyai pergaulan hidup yang saling kenal mengenal antra ribuan jiwa 2. Ada pertalian perasaan yang sama tentang kesukuaan terhadap kebiasaan 3. Cara berusaha (ekonomi) aalah agraris yang paling umum yang sangat dipengaruhi alam sekitar seperti iklim, keadaan alam, kekayaan alam, sedangkan pekerjaan yang bukan agraris adalah bersifat sambilan. • UU no. 22 tahun 1999 Desa adalah kesatuan masyarakat hukum yang memiliki kewenangan untuk mengatur dan mengurus kepentingan masyarakat setempat berdasarkan asal-usul dan adat istiadat setempat yang diakui dalam sistem pemerintahan Nasional dan berada di daerah Kabupaten • UU no. 5 tahun 1979 Desa adalah suatu wilayah yang ditempati oleh sejumlah penduduk sebagai kesatuan masyarakat termasuk di dalamnya kesatuan masyarakat hukum yang mempunyai organisasi pemerintahan terendah langsung dibawah Camat dan berhak menyelenggarakan rumah tangganya sendiri dalam ikatan Negara Kesatuan Republik Indonesia; Menurut Peraturan Pemerintah Nomor 72 Tahun 2005 tentang Desa, disebut bahwa Desa adalah kesatuan masyarakat hukum yang memiliki batas-batas wilayah yang berwenang untuk mengatur dan mengurus kepentingan masyarakat setempat, berdasarkan asal-usul dan adat istiadat setempat yang diakui dan dihormati dalam sistem Pemerintahan Negara Kesatuan Republik Indonesia. Desa bukanlah bawahan kecamatan, karena kecamatan merupakan bagian dari perangkat daerah kabupaten/kota, dan desa bukan merupakan bagian dari perangkat daerah. Berbeda dengan Kelurahan, Desa memiliki hak mengatur wilayahnya lebih luas. Namun dalam perkembangannya, sebuah desa dapat diubah statusnya menjadi kelurahan. Kewenangan desa adalah: • Menyelenggarakan urusan pemerintahan yang sudah ada berdasarkan hak asal usul desa • Menyelenggarakan urusan pemerintahan yang menjadi kewenangan kabupaten/kota yang diserahkan pengaturannya kepada desa, yakni urusan pemerintahan yang secara langsung dapat meningkatkan pelayanan masyarakat. • Tugas pembantuan dari Pemerintah, Pemerintah Provinsi, dan Pemerintah Kabupaten/Kota • Urusan pemerintahan lainnya yang diserahkan kepada desa. Pemerintahan Desa Desa memiliki pemerintahan sendiri. Pemerintahan Desa terdiri atas Pemerintah Desa (yang meliputi Kepala Desa dan Perangkat Desa) dan Badan Permusyawaratan Desa (BPD). Kepala Desa : Kepala Desa merupakan pimpinan penyelenggaraan pemerintahan desa berdasarkan kebijakan yang ditetapkan bersama Badan Permusyawaratan Desa (BPD). Masa jabatan Kepala Desa adalah 6 tahun, dan dapat diperpanjang lagi untuk satu kali masa jabatan. Kepala Desa juga memiliki wewenang menetapkan Peraturan Desa yang telah mendapat persetujuan bersama BPD. Kepala Desa dipilih langsung melalui Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) oleh penduduk desa setempat. Syarat-syarat menjadi calon Kepala Desa sesuai Peraturan Pemerintah No. 72 Tahun 2005 sbb: 1. Bertakwa kepada Tuhan YME 2. Setia kepada Pacasila sebagai dasar negara, UUD 1945 dan kepada NKRI, serta Pemerintah 3. Berpendidikan paling rendah SLTP atau sederajat 4. Berusia paling rendah 25 tahun 5. Bersedia dicalonkan menjadi Kepala Desa 6. Penduduk desa setempat 7. Tidak pernah dihukum karena melakukan tindak pidana kejahatan dengan hukuman paling singkat 5 tahun 8. Tidak dicabut hak pilihnya 9. Belum pernah menjabat Kepala Desa paling lama 10 tahun atau 2 kali masa jabatan 10. Memenuhi syarat lain yang diatur Perda Kab/Kota Perangkat Desa : Perangkat Desa bertugas membantu Kepala Desa dalam melaksanakan tugas dan wewenangnya. Perangkat Desa terdiri dari Sekretaris Desa dan Perangkat Desa Lainnya. Salah satu perangkat desa adalah Sekretaris Desa, yang diisi dari Pegawai Negeri Sipil. Sekretaris Desa diangkat oleh Sekretaris Daerah Kabupaten/Kota atas nama Bupati/Walikota. Perangkat Desa lainnya diangkat oleh Kepala Desa dari penduduk desa, yang ditetapkan dengan Keputusan Kepala Desa. perangkat desa juga mempunyai tugas untuk mengayomi kepentingan masyarakatnya. Badan Permusyawaratan Desa : Badan Permusyawaratan Desa (BPD) merupakan lembaga perwujudan demokrasi dalam penyelenggaraan pemerintahan desa. Anggota BPD adalah wakil dari penduduk desa bersangkutan berdasarkan keterwakilan wilayah. Anggota BPD terdiri dari Ketua Rukun Warga, pemangku adat, golongan profesi, pemuka agama dan tokoh atau pemuka masyarakat lainnya. Masa jabatan anggota BPD adalah 6 tahun dan dapat diangkat/diusulkan kembali untuk 1 kali masa jabatan berikutnya. Pimpinan dan Anggota BPD tidak diperbolehkan merangkap jabatan sebagai Kepala Desa dan Perangkat Desa. BPD berfungsi menetapkan Peraturan Desa bersama Kepala Desa, menampung dan menyalurkan aspirasi masyarakat.

Hal-hal Ini Bisa Bikin Kadar Kolesterol Tinggi

Kolesterol pada jumlah tertentu dibutuhkan oleh tubuh, tapi jika jumlahnya terlalu tinggi justru bisa berbahaya bagi kesehatan. Untuk itu ketahui hal-hal apa saja yang bisa membuat kadar kolesterol tinggi. Kolesterol tinggi ini sering disebut dengan 'silent killer' karena kebanyakan tidak bergejala tapi bisa berakibat fatal. Ini karena ketika kadar kolesetrol dalam tubuh meningkat menyebabkan penyumbatan yang memicu masalah kardiovaskuler, stroke dan lainnya. Seseorang dikatakan memiliki kadar kolesterol normal jika ukurannya 160-200 mg, sedangkan masuk kondisi berbahaya jika sudah di atas 240 mg. Hal-hal berikut ini merupakan penyebab paling umum dari kolesterol tinggi, seperti dikutip dari Timesofindia, Selasa (23/10/2012) yaitu: 1. Pola makan tidak sehat Penyebab paling sering adalah akibat mengonsumsi banyak lemak jenuh yang dapat menyebabkan kolesetrol tinggi. Lemak jenuh ini banyak ditemukan pada daging merah berlemak, mentega, keju, udang dan juga telur puyuh. Sebaiknya batasi konsumsi makanan tersebut agar tidak berlebihan. 2. Faktor keturunan Jika ada riwayat kolesterol tinggi dalam keluarga, maka hal ini menjadi salah satu alasan yang patut dikhawatirkan. Bentuk warisan dari kolesterol tinggi dapat menyebabkan penyumbatan lebih awal. 3. Kelebihan berat badan Kelebihan berat badan dan obesitas tidak hanya membuat orang tak bebas beraktivitas tapi juga meningkatkan kadar trigliserida yang selanjutnya menyebabkan penyumbatan. Oleh karena itu, menjaga berat badan sehat juga turut menangkal risiko kolesterol tinggi. 4. Malas bergerak Orang yang malas bergerak dan lebih banyak menghabiskan waktu untuk duduk atau berbaring di sofa cenderung meningkatkan berat badan, dan dampak nantinya menyebabkan risiko besar untuk kolesterol tinggi. 5. Merokok Rokok memainkan peran penting dalam kadar kolesterol seseorang, karena rokok diketahui dapat menurunkan kadar kolesterol baik (HDL) dalam tubuh. Oleh karena itu, berhenti merokok tidak hanya membuat hidup jadi lebih sehat, tapi juga menjaga tingkat kolesterol di tubuh. 6. Jenis kelamin Perempuan umumnya memiliki kadar kolesterol yang lebih rendah sebelum ia menopause. Tapi jika sudah menopause maka kadar kolesterolnya bisa lebih tinggi dari laki-laki. Selain itu, jumlah kolesterol ini secara alami mulai meningkat ketika berusia di atas 20 tahun sampai usia 60-65 tahun. 7. Alkohol Mengonsumsi alkohol secara teratur dapat merusak otot hati dan jantung yang nantinya berdampak pada tekanan darah tinggi serta meningkatnya kadar kolesterol dalam tubuh. 8. Stres Sebagian besar orang yang stres menghibur dirinya sendiri dengan merokok, minum alkohol atau mengonsumsi makanan berlemak. Jika stres terjadi berkepanjangan, maka ini akan membentuk kebiasaan pada diri orang tersebut, yang tentu saja dapat menyebabkan kadar kolesterol darah meningkat. 9. Penyakit Beberapa penyakit tertentu seperti diabetes dan hipotiroid dapat meningkatkan kadar kolesterol dalam tubuh. Untuk itu, seseorang perlu melakukan pemeriksaan kesehatan secara teratur agar kadar kolesterolnya terus terkontrol.

Waspadai 15 Gejala Infeksi HIV Ini

HIV (Human Immunodeficiency Virus) merupakan virus penyebab infeksi mematikan karena memperlemah sistem kekebalan tubuh manusia. Gejala infeksi virus HIV umumnya sulit dibedakan dengan infeksi lain dan mungkin akan terlambat didiagnosa. Infeksi HIV ditularkan oleh cairan yang mengandung virus HIV seperti darah, cairan sperma, cairan vagina dan air susu ibu. Dalam satu atau dua bulan setelah virus HIV memasuki tubuh, 40 sampai 90 persen orang hanya akan mengalami gejala seperti flu yang dikenal sebagai sindrom retroviral akut (Acute Retroviral Syndrome/ARS). Tapi kadang-kadang gejala HIV tidak muncul selama beberapa tahun dan bahkan hingga satu dekade setelah infeksi. Berikut adalah 15 gejala infeksi HIV, seperti dilansir health, Selasa (23/10/2012) antara lain: 1. Demam Salah satu tanda pertama ARS adalah demam ringan yang disertai dengan gejala lainnya seperti kelelahan, pembengkakan kelenjar getah bening, dan sakit tenggorokan. Pada kondisi ini, virus telah masuk ke aliran darah dan jumlahnya berlipat ganda, sehingga tubuh mengalami demam sebagai reaksi inflamasi oleh sistem kekebalan tubuh. 2. Kelelahan Respon inflamasi yang dihasilkan oleh sistem kekebalan tubuh juga dapat membuat Anda merasa lelah dan lesu. Aktivitas tubuh yang ringan telah dapat menyebabkan kelelahan yang cukup ekstrim. 3. Nyeri otot dan sendi, serta pembengkakan kelenjar getah bening Seseorang kurang mewaspadai gejala HIV karena mirip dengan infeksi virus lain, seperti sifilis atau hepatitis. Gejala yang sama dengan penyakit lain, termasuk nyeri pada persendian dan otot-otot serta pembengkakan kelenjar getah bening. Kelenjar getah bening merupakan bagian dari sistem kekebalan tubuh dan cenderung menyebabkan peradangan ketika ada infeksi. Pembangkakan kelenjar getah bening biasanya terjadi pada pangkal paha, leher, dan ketiak. 4. Sakit tenggorokan dan sakit kepala HIV juga dapat menyebabkan gejala seperti sakit tenggorokan dan sakit kepala. 5. Ruam Munculnya ruam pada kulit dapat terjadi ketika tahap awal HIV atau mungkin muncul ketika telah parah. Ruam merah muda dapat muncul pada batang tubuh dan menyerupai bisul. Jika muncul ruam yang sulit diobati, Anda perlu melakukan tes HIV. 6. Mual, muntah, diare Sekitar 30 sampai 60 persen pengidap HIV mengembangkan mual, muntah, atau diare jangka pendek. Gejala ini juga bisa muncul sebagai akibat dari terapi pengobatan. 7. Penurunan berat badan drastis Penurunan berat badan adalah tanda bahwa penyakit telah berkembang ke tahap yang sedikit lebih parah dan bisa sebagian disebabkan karena diare berat. Jika Anda sudah kehilangan berat badan, itu berarti sistem kekebalan tubuh biasanya hampir habis. 8. Batuk kering Batuk kering adalah tanda pertama bahwa infeksi telah memburuk. Tapi batuk kering berlangsung setelah satu tahun terjangkit virus HIV dan akan semakin parah. Penggunaan obat seperti Benadryl, antibiotik, dan inhaler tidak dapat menyembuhkan batuk ini. 9. Berkeringat di malam hari Sekitar setengah dari orang yang terinfeksi virus HIV berkeringat di malam hari. Keringat ini dipengaruhi oleh infeksi dan tidak berhubungan dengan olahraga atau suhu ruangan. 10. Perubahan kuku Tanda lain dari infeksi HIV pada tahap akhir adalah perubahan kuku, seperti penebalan kuku, kuku melengkung, terpisah dari kulit, atau perubahan warna kuku menjadi hitam atau garis-garis kecoklatan. Perubahan warna kuku ini seringkali disebabkan oleh infeksi jamur, seperti kandida yang dapat terjadi ketika sistem kekebalan tubuh Anda menurun. 11. Infeksi jamur pada mulut Infeksi jamur juga dapat berkembang pada mulut atau kerongkongan pengidap HIV, yang menyebabkan kesulitan menelan. 12. Kebingungan atau kesulitan berkonsentrasi Masalah kognitif bisa menjadi pertanda demensia terkait HIV, yang biasanya terjadi di stadium akhir penyakit. Selain menyebabkan kebingungan dan kesulitan berkonsentrasi, demensia terkait HIV mungkin juga melibatkan masalah psikologis seperti mudah marah atau mudah tersinggung. Bahkan mungkin termasuk perubahan motorik, misalnya menjadi ceroboh, kurangnya koordinasi, dan kesulitan mengembangkan fungsi motorik halus seperti menulis. 13. Luka dingin atau herpes genital Kondisi ini merupakan tanda-tanda dari ARS maupun infeksi HIV yang semakin parah. Herpes juga dapat menjadi media penularan HIV seperti herpes pada alat kelamin yang dapat menularkan HIV ketika berhubungan seks. Dan orang-orang yang memiliki HIV cenderung sering mendapatkan herpes karena HIV melemahkan sistem kekebalan tubuh. 14. Kesemutan dan kelemahan HIV pada tahap kronis juga dapat menyebabkan mati rasa dan kesemutan di tangan dan kaki. Hal ini disebut neuropati perifer, yang juga dapat terjadi pada orang dengan diabetes yang tidak terkontrol. 15. Tidak teraturnya siklus menstruasi Penyakit HIV tampaknya juga menyebabkan ketidakteraturan menstruasi, seperti darah yang keluar lebih sedikit dan menstruasi lebih ringan. Perubahan ini, mungkin lebih berkaitan dengan efek kehilangan berat badan secara drastis dan kesehatan yang memburuk akibat lemahnya sistem imun. Infeksi HIV juga telah dikaitkan dengan menopause di usia dini, yaitu antara 47 sampai 48 tahun bagi wanita yang terinfeksi dibandingkan dengan wanita yang tidak terinfeksi yaitu 49 sampai 51 tahun.

Fakta Aneh Insomnia, Penyakit Susah Tidur Yang Perlu Anda Ketahui

Insomnia atau penyakit susah tidur adalah salah satu penyakit yang cukup banyak diderita oleh penduduk bumi. Meskipun tidak menimbulkan rasa sakit bagi penderitanya, namun tentu saja secara tidak langsung bisa menimbulkan berbagai gangguan kesehatan karena kurangnya waktu istirahat. Berdasarkan data di Amerika, penderita insomnia mencapai 25 % hingga 35 % dari populasi untuk insomnia jenis transient sedangkan untuk insomnia kronis mencapai 10 % hingga 15 %. Banyaknya kecelakaan lalu lintas salah satu faktor penyebabnya adalah si pengendara kendaraan menderita insomnia. Karena kurang istirahat sehingga badan terasa capek dan sulit konsentrasi. Tentu saja meskipun banyak orang yang menganggap terlalu remeh penyakit ini namun efek negatifnya sangat banyak meski tidak secara langsung. Karena tidur saat malam hari sangatlah penting. Beberapa manfaat bila tidur malamnya cukup diantaranya menghilangkan stress, menghindari dari kegemukan, meningkatkan produktifitas dalam berkegiatan, meningkatkan testosteron, meningkatkan memori, serta memperkuat sistem kekebalan tubuh sehingga tidak mudah terserang berbagai macam penyakit. Ilustrasi Fakta Aneh Insomnia, penyakit susah tidur insomnia-penyakit susah tidur Pada artikel mendatang saya akan mencoba berbagi tips-tips bagaimana mengatasi insomnia. Namun, pada tulisan ini saya akan mengungkap fakta-fakta aneh seputar insomnia. Fakta Aneh Insomnia, Penyakit Susah Tidur Yang Perlu Anda Ketahui : 1. Insomnia Bisa Saja Turunan Fakta pertama adalah insomnia bisa saja diidap oleh satu keluarga karena pada suatu penelitian di tahun 2008 menemukan bahwa remaja yang orangtuanya menderita insomnia juga berisiko tinggi menggunakan obat tidur yang diresepkan dan memiliki masalah mental. 2. Hewan Peliharaan dan Serangga Juga Bisa Menderita Insomnia Fakta kedua adalah ternyata tak hanya manusia yang bisa menderita penyakit susah tidur namun juga pada hewan peliharaan dan serangga. Lalat yang menderita insomnia diketahui lebih sering kehilangan keseimbangan, lebih lambat belajar dan memiliki lebih banyak lemak. 3. Jet Lag Sosial Bisa Jadi Penyebab Insomnia Sebuah penelitian baru menunjukkan bahwa orang dengan jadwal tidur di hari kerja dan akhir pekan yang berbeda tiga kali lebih mungkin mengalami kelebihan berat badan. 4. Obat tidur Masih Populer Meski Gagal Sembuhkan Insomnia Peneliti menemukan bahwa orang yang memakai obat tidur yang diresepkan hampir lima kali lebih mungkin meninggal pada studi selama 2,5 tahun dibandingkan orang-orang yang tidak minum obat tidur. Demikian menurut sebuah studi yang dipublikasikan di jurnal BMJ Open. 5. Hormon Wanita Bisa Saja Menyebabkan Insomnia Fakta menarik lainnya adalah wanita ternyata lebih mungkin menderita insomnia sebanyak 2 kali dibandingkan pria. Demikian seperti diungkap National Sleep Foundation. Hal sebaliknya, hormon pria justru bisa menimbulkan tidur terlelap pada malam hari. Jika seorang pria menderita insomnia kemungkinan hormon prianya dalam kondisi rendah. 6. Meski Jarang, Seseorang Juga Bisa Meninggal Akibat Insomnia Fatal familial insomnia adalah penyakit genetik langka yang mencegah seseorang dari tertidur karena akhirnya bisa menimbulkan kematian. Demikian fakta aneh dan menarik seputar penyakit susah tidur atau dikenal dengan Insomnia. Jadi, jangan pernah menganggap remeh sekalipun apabila anda mengalaminya karena efek negatif yang ditimbulkan sangat banyak, meski mungkin secara tidak langsung. Segeralah berkonsultasi ke dokter apabila anda menderita insomnia agar terhindar dari dampak negatif yang bisa ditimbulkan penyakit tersebut.

Apa Itu Introvert, Ambivert dan Ekstrovert?

Manusia adalah makhluk yang unik dan menyimpan kemampuan luar biasa di balik raganya yang terlihat lemah. Dengan kecerdasannya, manusia bisa menjadi pemimpin di bumi, bulan yang jaraknya sangat jauh pun bisa didatangi berkat teknologi luar angkasa yang maju. Tak ada habisnya apabila kita membicarakan keunikan manusia, karena semakin dicari-cari akan semakin banyak keunikan yang bisa ditemukan. Nah, pada kesempatan kali ini marilah kita mencoba membahas mengenai keunikan kepribadian manusia yang pada dasarnya dapat dibagi menjadi 2 bagian yaitu introvert dan ekstrovert. Mungkin anda pernah menjumpai seseorang yang pendiam, bersifat tertutup, suka menyendiri dan kelihatannya dia sangat menikmati dengan kesendiriannya itu, serta mempunyai sedikit teman di kehidupannya. Bahkan seringkali orang salah menilai dengan mengatakan dia anak yang sombong, pendiam, tidak berani berhadapan dengan orang, dll. Padahal belum tentu dia demikian adanya. Orang seperti ini biasanya tergolong dalam jenis introvert. Dan di lain kesempatan saya yakin anda juga akan menemui seseorang yang terlihat sangat ceria dan suka pergi ke pesta, keluyuran, suka nongkrong ramai-ramai, dan sangat suka bergaul dengan orang lain. Banyak orang menilai orang yang bersifat seperti ini adalah orang yang normal. Dan mereka yang memiliki sifat seperti ini dapat digolongkan ke dalam jenis ekstrovert. Yah, orang cenderung akan suka menganggap bahwa seorang introvert itu aneh, sombong, membosankan, dll. Padahal itu belum tentu juga loh, jangan menilai kacang dari kulitnya yah. Hehe.. Begitu pula seorang introvert tak jarang merasa orang lain menganggapnya seperti sampah. Namun, apakah faktanya memang seperti itu, cobalah anda bertanya pada diri anda masing-masing? apa itu introvert ekstrovert Ilustrasi introvert dan ekstrovert Melihat penjelasan singkat di atas saya kira setelah mmebaca sampai di sini, anda sudah mengetahui termasuk dari jenis yang manakah anda apakah introvert atau ekstrovert. Apabila anda termasuk seorang introvert dan selama ini merasa orang lain menganggap anda aneh, ternyata anda tak sendirian loh. Berdasarkan suatu data, jumlah seorang introvert adalah 25% dari populasi dunia. Dan selebihnya adalah ekstrovert. Perbedaan mendasar dari introvert dan ekstrovert dapat dilihat dari cara mereka mendapatkan “energi”. Jadi, orang introvert ini mendapatkan energi dari dalam diri mereka sendiri, sedangkan ekstrovert mendapatkan “energi” dari orang-orang di sekeliling mereka. Menurut Jung (dalam Lefrancus, 1979 : 421) terdapat dua dimensi utama kepribadian, yaitu ekstrovert dan introvert. Ekstrovert ditandai dengan mudah bergaul, terbuka, dan mudah mengadakan hubungan de ngan orang lain. Sedangkan introvert ditandai dengan sukar bergaul, tertutup, dan sukar mengadakan hubungan dengan orang lain. Yah seperti itulah cara kita menilai diri sendiri maupun orang lain apakah termasuk kepribadian introvert atau ekstrovert. Dari situ kita dapat mengartikan apakah pengertian introvert dan ekstrovert dengan pengertian yang mudah kita pahami. Meskipun beberapa ahli ada yang mendefinisikan menurut pandangan mereka. Salah satu ahli tersebut adalah Jung mengatakan (dalam Hall dan Lindzey, 1978 : 125) bahwa ekstrovert adalah kepribadian yang lebih dipengaruhi oleh dunia objektif, orientasinya terutama tertuju ke luar. Pikiran, perasaan, serta tindakannya lebih banyak ditentukan oleh lingkungan. Sedangkan introvert adalah kepribadian yang lebih dipengaruhi oleh dunia subjektif, orientasinya tertuju ke dalam. Meskipun pada dasarnya kepribadian manusia dapat dibedakan menjadi introvert dan ekstrovert, namun ada juga kepribadian manusia yang merupakan perpaduan antara introvert dan ekstrovert, yaitu ambivert. Kenapa kok ada kepribadian ambivert? Seperti yang saya bilang di awal bahwa manusia itu makhluk yang unik, jadi tidak bisa bersifat terlalu sederhana yang hanya terdiri dari 2 kutub. Tipe kepribadian ambivert ini dikenal sebagai tipe yang easy going, tetapi juga cenderung sensitif dan moody. Ibaratnya kalau introvert itu hewan yang hidup dalam air sedang ekstrovert adalah hewan yang hidup di darat, maka tipe ambivert ini ibaratnya hewan yang hidup di 2 alam (amfibi) hehehe… Sosok introvert ini meski seringkali dianggap aneh tapi tanpa mereka dunia akan kekurangan sosok ilmuwan, musisi, seniman, penyair, pembuat film, dokter, matematikawan, penulis, dan filsuf. Sosok introvert ini apabila menekuni suatu bidang bisa jadi dia akan ahli di bidang tersebut karena sifatnya yang lebih dipengaruhi oleh dunia subjektif. Seringkali seorang introvert sebagai kaum minoritas merasa dirinya berbeda dengan orang lain dan kemudian membenci dirinya sendiri atau bahkan orang lain. Dan bisa jadi kemudian menjadi seorang psikopat. Sebenarnya itu bukan sepenuhnya salah anda menjadi seorang introvert. Anda harus mulai belajar menghargai diri anda sendiri dan bangunlah komunitas atau setidaknya carilah kenalan beberapa orang introvert lainnya agar bisa saling berbagi dan membuktikan kepada orang lain bahwa anda tidaklah seperti yang mereka kira. Begitu pula seorang ekstrovert sebagai mayoritas sebaiknya menghormati seseorang yang memiliki kepribadian introvert dan tidak menganggap mereka berbeda atau aneh. Karena kaum introvert inilah yang mampu memberikan sumbangan besar bagi dunia ini. Mereka adalah pengubah dunia. Banyak orang-orang besar yang menemukan karya besar justru adalah seorang introvert. So, tidak ada yang salah dengan introvert, mereka adalah manusia yang normal cuma berbeda saja orientasinya. Tak dapat dipungkiri memang kalau selama ini terdapat mitos-mitos negatif mengenai introvert yang melekat pada masyarakat, akan tetapi itu tak sepenuhnya benar. Ini akan coba saya ulas pada artikel mendatang.

Manfaat dan Cara Membuat Masker Timun

Timun (mentimun/ketimun) memang sudah populer memiliki manfaat untuk kesehatan kulit terutama untuk bagian wajah. Biasanya timun ini dimanfaatkan para produsen produk kecantikan sebagai bahan dasar pembuatan masker. Namun, apabila anda ingin merasakan manfaat dari masker timun secara alami berikut saya akan memberikan tips cara membuat masker timun sendiri di rumah. Membahas mengenai manfaat dan cara membuat masker timun memang bukan suatu hal yang asing dan sulit karena saat ini anda dapat dengan mudah mencari tahu mengenai kedua hal itu. Baik dari produk yang beredar di pasaran ataupun dapat dengan mudah dengan anda temukan dengan browsing di internet. cara membuat masker timun Ilustrasi cara membuat masker timun Manfaat masker timun bagi kulit wajah : 1. Menghambat proses penuaan dini 2. Menjaga kelembaban kulit karena kandungan air yang tinggi dalam timun 3. Membantu mencerahkan kulit 4. Membantu memudarkan flek hitam pada wajah Berikut adalah langkah-langkah yang harus anda lakukan dalam membuat masker timun : 1. Cuci timun yang telah dikupas kemudian potong kecil-kecil 2. Haluskan dengan blender kemudian tambahkan satu sendok teh sari lemon dan satu buah putih telur 3. Aduk hingga merata kemudian oleskan pada wajah anda, tunggu hingga beberapa menit kemudian bilas hingga bersih Dengan mengetahui apa saja manfaat dari masker timun serta bagaimana cara membuat masker timun sendiri di rumah akan menambah pilihan anda dalam merawat wajah secara alami. Wajah adalah aset yang sangat berharga, apabila wajah kita sehat dan cantik, bukan saja akan menambah kepercayaan diri namun juga menghindarkan dari penyakit-penyakit kulit yang beraneka ragamnya.

Tips Memilih Laptop

Tips Memilih Laptop sangat penting anda baca agar tidak salah membeli laptop. Karena dalam membeli sebuah laptop kita pasti tak hanya melihat dari merknya saja. Mungkin kata orang merk A itu bagus tapi kata yang lain laptop merk A kualitasnya jelek. Itu karena beragamnya jenis laptop yang dikeluarkan oleh masing-masing merk berdasarkan spesifikasi dan segmen pasar yang dibidik. Ada laptop kelas low end, kelas menengah, dan high end. Tentu saja untuk laptop di kelas high end akan memiliki spek yang “wah” dan harganya pun “wah” pula. Dalam membeli sebuah laptop kita musti menyesuaikan dengan kebutuhan dan dana. Misalnya saja kita membutuhkan laptop hanya untuk sekedar melakukan pekerjaan mengetik tentu tak membutuhkan notebook dengan spesifikasi yang tinggi. Berbeda jika anda membutuhkan laptop untuk memainkan game atau buat desain grafis, spesifikasi kelas menengah sampai tinggi adalah dibutuhkan. Jadi, intinya tips memilih laptop yang terbaik adalah sesuaikan dengan kebutuhan dan tentu saja musti memiliki kualitas baik tidak asal-asalan meski harganya cenderung murah. 1. apabila tujuan anda membeli laptop adalah untuk memainkan game atau desain grafis maka pilihlah laptop dengan VGA dan memori yang mumpuni. Karena kedua aktifitas tersebut tergolong berat, apabila memakai komputer dengan spek rendah dikhawatirkan kinerja akan menjadi lambat atau bahkan hang. Usahakan minimal spesifikasi adalah RAM 1 GB dan usahakan bertipe DDR3, VGA 512 MB, prosesor dual core 3.0 GHZ, hdd minimal 500 GB untuk desain grafis dan os minimal windows xp sp2. Di bawah spek tersebut untuk memainkan game terbaru jaman sekarang bisa-bisa banyak ngelag, loadingnya lamban, dan gambarnya patah-patah. Semakin tinggi spek notebook yang anda pilih akan semakin nyaman dan cepat. Tapi lain lagi ceritanya apabila untuk program desain grafis berat seperti rendering di maya dan modelling 3D maka spek laptop yang dibutuhkan harus tinggi. Minimal adalah prosesor core i3 350M, RAM 2 GB DDR3, VGA 512Mb DDR3 seperti Radeon HD5470/6470, 5650/6650, atau NVIDIA GeForce G310M, G410M, GT325M, GT335M, GT425M, dan HDD 500 GB. Contoh laptop minimum untuk desain grafis berat misalnya ASUS A43SV-VX194D dan ASUS N43SL-VX163D. Tapi lebih baik usahakan minimal membeli laptop sekelas ASUS N43SL-VX163D dengan prosesor core i5, RAM 2GB DDR3, HDD 640GB, VGA NVIDIA GT540M 2GB DDR3. 2. bila tujuannya untuk mobile (dibawa kemana-mana) maka pilihlah yang berukuran mini misalnya 10 atau 12 inch, ringan, daya tahan baterai cukup lama, ketersediaan fitur konektifitas seperti wifi, bluetooth, network card, dll. 3. bila tujuannya untuk dipakai kebanyakan di rumah, maka kembali pada tujuannya apakah untuk aktifitas komputasi biasa dan tersambung ke internet atau untuk memainkan game dan desain grafis. Kalau sekedar mengetik dan membuka web browser sih komputer dengan spek rendah pun sudah cukup. 4. sesuaikan dengan kondisi keuangan. Berapa budget yang anda persiapkan untuk membeli laptop, usahakan anda mendapatkan laptop yang terbaik di kisaran harga tersebut. 5. Sebelum pergi ke toko komputer sebaiknya anda cek spesifikasi dan harga laptop di toko komputer online. Apabila sudah menemukan laptop yang sesuai silahkan baca-baca review baik di forum-forum atau blog-blog yang membahas memgenai kelebihan dan kelemahannya. Jadi, kita bisa mendapatkan pilihan yang tepat sehingga tidak menyesal di kemudian hari. 6. pertimbangkan layanan purna jualnya. Apakah gerai servicenya mudah dijangkau, termasuk apakah spare partnya mudah atau sulit didapat. Dan pertimbangkan pula mengenai harga jual kembalinya buat berjaga-jaga apabila di kemudian hari ingin membeli laptop dengan spek lebih tinggi. Usahakan jangan membelii laptop yang gerai servicenya sulit dijangkau atau spare partnya susah dicari. Dan hindari pula membeli laptop yang harga jualnya jatuh sangat tinggi atau malah tidak laku kecuali kalau buat dipakai selamanya dan tidak menjualnya. 7. Cek garansi karena antar produsen laptop bisa saja memberikan masa garansi yang berbeda misalnya garansi untuk laptop merk Asus adalah 2 tahun sedangkan merk toshiba cuma satu tahun. Tapi, kalau tidak salah untuk laptop merk toshiba kita bisa membeli perpanjangan garansi sampai 2 tahun, informasi lengkapnya bisa anda tanyakan ke toko komputer yang anda singgahi. 8. Bila anda sudah mempertimbangkan masalah merek, spesifikasi, dan layanan purna jualnya langkah selanjutnya adalah survei harga. Karena dari satu toko ke toko lain bisa saja terjadi selisih harga. Cobalah keliling dan lihat-lihat serta menanyakan harganya dari satu toko ke toko lain. Kecuali kalau duit anda banyak ya gak masalah terdapat selisih harga berapa puluh atau ratus ribu hehe. Yah, demikianlah tips memilih laptop yang bisa saya utarakan ke anda. Apabila anda memiliki tips lain jangan sungkan-sungkan untuk meninggalkan komentarnya biar bisa saya tambahkan ke dalam postingan ini semoga bermanfaat bagi yang sekarang sedang bingung memilih notebook. :D

Sebab Kenapa Pria Tergila-gila dengan Payudara

Perempuan mungkin banyak bertanya-tanya. Mengapa sih para laki-laki begitu terobesesi dan tergila-gila dengan payudara?

Fitur khas perempuan yang bermanfaat untuk bayi ini agaknya menarik laki-laki dengan pesonanya yang misterius. Seorang ilmuwan pun berusaha memecahkan teka-tekinya.

Larry Young, profesor psikiatri di Emory University berpendapat bahwa evolusi manusia telah mengubah sirkuit saraf yang awalnya berkembang untuk memperkuat ikatan antara ibu dengan bayi selama menyusui. Sirkuit otak ini kini juga bermanfaat untuk memperkuat ikatan antar pasangan.

Ketika puting perempuan dirangsang saat menyusui, hormon oksitosin yang dikenal sebagai 'obat cinta' membanjiri otak. Hormon ini membantu memfokuskan perhatian dan kasih sayang ibu kepada bayinya. Namun penelitian beberapa tahun terakhir menunjukkan bahwa sirkuit ini tidak hanya muncul ketika menyusui bayi.

Penelitian terbaru menemukan bahwa rangsangan puting meningkatkan gairah seksual pada perempuan. Area otak yang sama ketika vagina dan klitoris dirangsang juga ikut aktif. Ketika payudara disentuh atau dipijat, oksitosin akan mengalir dalam otak perempuan seperti saat menyusui bayi.

Bedanya, oksitosin yang muncul menyebabkan perempuan memfokuskan perhatian pada pasangan seksualnya dan memperkuat keinginan untuk membangun ikatan dengan pasangan.

Dengan kata lain, laki-laki bisa membuat dirinya lebih diinginkan oleh perempuan dengan cara merangsang payudaranya selama bercinta.

"Ketertarikan terhadap payudara adalah suatu pengorganisasian efek otak yang terjadi pada laki-laki normal ketika melalui pubertas. Evolusi mengubah otak laki-laki sehingga membuatnya tertarik kepada payudara dalam konteks seksual karena akan memperkuat ikatan dengan perempuan," kata Young seperti dilansir LiveScience, Kamis (27/9/2012).

Namun mengapa perubahan evolusi ini hanya terjadi pada manusia, bukan mamalia lainnya?

Young berteori, penyebabnya adalah karena manusia membentuk hubungan monogami, sedangkan 97 persen mamalia lainnya tidak.

Selain itu, postur manusia yang tegak dengan wajah berhadapan dengan pasangan memperbesar kesempatan untuk merangsang puting saat berhubungan seks.

Namun tidak semua ahli sepakat dengan pernyataan Young ini. Antropolog dari Rutgers University yang bernama Fran Mascia-Lees misalnya. Ia berpendapat bahwa tidak semua pria tertarik dengan payudara.

"Para ahli biologi evolusi selalu menekankan alasan mengenai perilaku dan emosi. Tapi bagaimana dengan perbedaan budaya? Di beberapa budaya Afrika misalnya, perempuan tidak menutupi dadanya dan laki-laki tampaknya tidak lantas menganggapnya sebagai sesuatu yang menarik," kata Mascia-Lees.

5 Hal Seputar Kanker Payudara yang Kerap Disalahpahami

Kanker payudara tidak hanya menyerang kaum perempuan, tetapi juga kaum laki-laki. Karena itu tidak ada salahnya jika perempuan dan laki-laki sama-sama meningkatkan kewaspadaan terhadap penyakit ini. Apalagi banyak mitos dan kesalahpahaman seputar kanker payudara.

Dr Ann Chambers, peneliti asal kanada yang juga profesor onkologi di University of Western Ontario menjelaskan lima hal yang kerap disalahpahami masyarakat terkait kanker payudara. Berikut ini kelima hal tersebut, seperti dikutip dari ctvnews.ca pada Selasa (22/10/2012):

1. Risko kanker payudara tak dipengaruhi jumlah anak yang dimiliki

"Sejarah reproduksi seorang wanita berhubungan yang sangat kuat dengan risikonya terkena kanker payudara," kata Dr Chambers kepada CTV News Channel.

Jika seorang perempuan memiliki anak saat masih muda, maka risiko terkena kanker payudaranya kecil. Namun bagi yang tidak memiliki anak, risiko terkena kanker payudara masih menghantui.

"Jika Anda menyusui untuk waktu yang lama, risiko Anda lebih rendah. Jadi itu adalah situasi hormonal yang kompleks," ujar Dr Chambers.

2. Berat badan mempengaruhi risiko penyakit jantung, bukan risiko kanker payudara

Obesitas memang kerap dikaitkan dengan penyakit jantung dan diabetes. Selain itu obesitas juga ditengarai berkaitan dengan berbagai penyakit kanker, termasuk kanker payudara.

"Menjaga berat badan yang sehat, makan makanan yang sehat dan berolahraga adalah semua hal yang dapat dilakukan untuk mengurangi risiko," ucap Dr Chambers.

3. Jika mammogram saya bersih, maka saya baik-baik saja

Mammogram atau rontgen payudara masih dipercaya sebagai cara terbaik untuk mendeteksi dini sel kanker payudara. Namun ada baiknya Anda juga memeriksa kondisi payudara Anda sendiri, sebab bukan tidak mungkin mammogram tidak bisa mendeteksi kanker karena berkembang di antara jadwal pemeriksaan mammogram.

4. Mengonsumsi kedelai meningkatkan risiko kanker payudara

"Ada bukti kedelai bisa meningkatkan atau menurunkan risiko kanker payudara," ucap Dr Chambers.

Namun bukti yang ada kurang kuat untuk mendukung seseorang mengonsumsi kedelai demi menghindari kanker payudara. Pun tidak ada bukti kuat yang merekomendasikan seseorang untuk tidak makan kedelai demi kesehatan payudaranya. Tetapi makan kedelai dalam jumlah yang tidak berlebihan tidak akan memberikan dampak.

5. Didiagnosa kanker payudara sama artinya divonis mati

"Sejak 1980-an, kematian akibat kanker payudara menurun sekitar 40 persen," kata Dr Chambers.

Menurut dia hal ini karena dua faktor. Pertama, skrining mammografi telah menemukan adanya tumor yang bersarang di payudara sejak dini, sehingga bisa segera diobati. Kedua, karena penanganan yang baik.

"Ketika sel kanker sudah menyebar di luar kelenjar getah bening ke organ lain, maka akan lebih sulit untuk mengobatinya," sambung Dr Chambers.